Sukses


Gol Lionel Messi Jadi Kunci Kemenangan Barcelona atas Sevilla

Bola.com, Seville - Luis Enrique menilai Lionel Messi berperan besar terhadap keberhasilan Barcelona melakukan comeback ketika menghadapi Sevilla pada pertandingan pekan ke-11 La Liga, di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Minggu (6/11/2016).

Barcelona mengalahkan Sevilla, 2-1. Sempat tertinggal lebih dulu karena gol Vitolo pada menit ke-15, Barcelona berbalik menang berkat torehan Lionel Messi (43'), dan Luis Suarez (61'). 

"Saya puas bisa berdiri di atas berbagai kesulitan. Kita menjadi saksi permainan level tinggi antara Sevilla dan Barcelona. Kami memiliki beberapa peluang untuk unggul cepat, namun para pemain tidak dapat memaksimalkannya dan mereka (Sevilla) justru dapat mencetak gol," kata Enrique. 

"Namun, kami bereaksi dengan sangat baik dan mampu menorehkan gol sebelum turun minum. Gol Messi membuat kami kembali ke permainan dan membantu kami percaya bisa membalikkan keadaan," ia menambahkan. 

Menurut catatan ESPN, sepanjang pertandingan, Barcelona melepaskan tujuh tembakan akurat dari 14 percobaan, dengan penguasaa bola 52 persen, sedangkan Sevilla menciptakan empat peluang emas dari 16 upaya. 

"Pada babak kedua kami bermain baik dengan menciptakan banyak peluang. Pertandingan berlangsung dengan tempo sangat cepat, namun kami tahu bagaimana mengatasi hal tersebut. Ini adalah kemenangan yang membuat kami semakin kuat sebagai tim dan individual," tutur Enrique. 

Barcelona berada di peringkat kedua klasemen sementara dengan poin 25, atau tertinggal dua angka dari Real Madrid di posisi pertama. Pada pertandingan berikutnya, Barcelona akan menghadapi Malaga, di Camp Nou, Sabtu (19/11/2016). 

Sumber: FC Barcelona

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer