Sukses


Real Madrid Ajukan Banding atas Hukuman Sergio Ramos

Bola.com, Madrid - Real Madrid dikabarkan AS pada Senin (21/8/2017), segera mengajukan banding atas putusan La Liga yang memberikan sanksi satu pertandingan kepada Sergio Ramos.

Sergio Ramos tampil sejak menit pertama ketika Real Madrid menang 3-0 atas Deportivo La Coruna di Stadion Riazor, Minggu (20/8/2017). Namun, Ramos menodai kemenangan tersebut setelah diusir wasit menjelang pertandingan berakhir.

Saat itu, Ramos memperoleh kartu kuning kedua pada menit ke-90+2 karena melanggar pemain Deportivo. Sebelumnya, Ramos dijatuhi kartu kuning ketika berseteru dengan Fabian Schar pada menit ke-53.

Alhasil, Ramos mendapatkan sanksi satu laga oleh Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF). Kapten Real Madrid itu tidak dapat memperkuat Los Blancos pada laga pekan kedua La Liga kontra Valencia di Santiago Bernabeu, Minggu (27/8/2017).

"Sergio Ramos memperebutkan bola dengan tangan berada di seluruh tubuh lawannya. Hal tersebut sangat gegabah dan berbahaya," tulis wasit Gonzalez Gonzalez dalam laporan pasca-pertandingan.

Real Madrid optimistis dapat memenangi banding atas kasus yang menimpa Ramos. Los Blancos berharap Ramos dapat bermain ketika menghadapi Valencia.

Sebelumnya, Real Madrid telah kehilangan Cristiano Ronaldo akibat mendorong wasit pada laga leg pertama Piala Super Eropa kontra Barcelona. Kapten timnas Portugal itu menerima hukuman lima pertandingan.

Sumber: AS, Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer