Sukses


Eks CEO AC Milan Akan Bergabung ke Real Madrid

Bola.com, Real Madrid - Mantan wakil Presiden AC Milan Adriano Galliani dikabarkan akan bergabung dengan Real Madrid. Ia akan masuk jajaran direksi klub raksasa Spanyol tersebut.

Galliani tidak lagi masuk jajaran manajemen AC Milan setelah pengusaha Tiongkok, Li Yonghong, jadi pemilik anyar. Praktis Galliani sekarang tidak lagi terlibat langsung dalam sepak bola.

Padahal, selama lebih dari 30 tahun, Galliani selalu masuk jajaran petinggi AC Milan. Pria berkepala plontos ini karib dengan Silvio Berlusconi, pemilik Rossoneri sebelumnya.

Berbagai jabatan tinggi telah dia emban. Selain Wakil Presiden, Galliani juga sempat menjabat posisi CEO AC Milan hingga Direktur Teknik.

 

 

2 dari 2 halaman

Tenaga Galliani Dibutuhkan

April lalu, investor baru dari Tiongkok datang sehingga tenaga Galliani pun tak terpakai lagi. Akan tetapi, keahliannya dalam negosiasi transfer pemain dengan klub lain masih banyak diingat orang.

Real Madrid sepertinya akan memanfaat keahlian pria berusia 73 tahun itu dalam urusan transfer. Seperti dilansir La Stampa, Presiden Los Blancos, Florentino Perez, menawarinya jabatan di jajaran direksi klub.

Perez diketahui juga teman baik Galliani. Di masa lalu, Real Madrid dan AC Milan banyak terlibat dalam transfer menguntungkan. Perez ingin menghargai jasa Galliani.

Video Populer

Foto Populer