Xavi Hernandez Incar Kursi Pelatih Barcelona

oleh Deny Adi Prabowo diperbarui 05 Okt 2015, 23:59 WIB
Xavi Hernandez

Bola.com, Doha - Mantan pemain Barcelona, Xavi Hernandez berharap bisa kembali ke Camp Nou suatu saat nanti. Namun, pria Spanyol itu mengungkapkaan tidak berniat kembali sebagai pemain melainkan pelatih.

Xavi yang sudah menginjak usia 35 tahun sudah mengambil kursus kepelatihan. Target yang disasar Xavi pun cukup besar, ia mengincar jabatan pelatih Blaugrana. Saat ini Barca  dibesut oleh Luis Enrique dan kontraknya baru akan berakhir pada 2017 mendatang.

Advertisement

"Saya menyukai atmosfer lapangan, di sana saya bisa dekat dengan sepak bola dan apa yang terjadi dalam permainan itu sendiri. Saya sudah memulai kursus kepelatihan di Aspire Academy," ujar Xavi.

"Sejak pindah ke Qatar, saya terus mengikuti perkembangan yang terjadi di dunia sepak bola Spanyol. Untuk sekarang saya masih asyik bermain dan menikmati momen ini."

Pria yang menghabiskan 17 tahun kariernya bersama Azulgrana itu bergabung dengan Al Sadd jelang putaran kompetisi 2015-2016. Selama kurang lebih dua dekade, ia sukses membawa Barcelona meraih delapan gelar La Liga dan empat trofi Liga Champions.

"Setelah itu semua, saya tidak tahu seperti apa masa depan. Terlepas dari itu semua, saya ingin kembali ke Barca suatu hari nanti. Itu tujuan saya dan semakin dekat posisi saya di lapangan, semakin bagus," ucapnya saat diwawancarai Qatar's Supreme Committee for Delivery & Legacy.

Baca juga:

Laga Bola Rusuh, Wasit Brasil Ini Keluarkan Pistol

Tendangan Bebas Dramatis Neymar Gagal Selamatkan Barcelona

Soal Messi, Legenda Brasil Peringatkan Neymar

Berita Terkait