Aksi Comeback Petinju Legendaris Ellyas Pical di Atas Ring

oleh Vitalis Yogi Trisna diperbarui 06 Feb 2016, 14:02 WIB
Petinju legendaris Indonesia, Ellyas Pical, usai melakukan pertarungan ekshibisi melawan Feras Taborat, di Balai Sarbini, Jakarta, Jumat (5/2/2016). Laga itu berakhir sama kuat. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)
Ellyas Pical naik ke atas ring lagi untuk bertanding pada partai pembuka laga antara Daud Yordan melawan Yoshitaka Kato. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)
Pada ronde pertama Ellyas Pical hanya banyak bertahan dan mengamati permainan dari Feras Taborat. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)
Namun sesekali, mantan juara tinju dunia kelas bantam junior IBF itu melepaskan pukulan. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)
Ronde kedua Ellyas Pical terus menggempur pertahanan Feras Taborat. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)
Usia keduanya yang sudah tidak muda membuat mereka tampak kelelahan meski hanya menjalani laga dua ronde. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)
Ellyas Pical merupakan sosok legenda tinju yang telah membawa harum nama Indonesia pada era 1980-an. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)
Partai ini juga digelar sebagai penghargaan kepada Ellyas Pical yang merupakan petinju Indonesia pertama yang meraih sabuk juara dunia. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)