7 Pemain yang Bersinar Setelah Meninggalkan Arsenal

oleh Arief Bagus diperbarui 17 Sep 2016, 14:15 WIB
Inilah 7 pemain yang bersinar bersama klub barunya setelah pindah dari Arsenal. (AFP)
Thierry Henry dianggap sebagai pemain terbesar Arsenal. Kepindahannya ke Barcelona tahun 2007 membuat fan Arsenal sedih. Bersama Barcelona, Henry meraih banyak gelar termasuk trofi Liga Champions 2009. (AFP/Filippo Monteforte)
Cesc Fabregas bermain untuk Arsenal tahun 2003-2011 sebelum pindah ke Barcelona. Bersama Barcelona, Fabregas makin bersinar dengan meraih gelar La Liga, Copa del Rey, dan Piala Dunia Antarklub. (AFP/Justin Tallis)
Robin van Persie bermain untuk Arsenal tahun 2004-2012 sebelum pindah ke Manchester United. Bersama MU, Van Persie meraih gelar juara Liga Inggris. Saat ini, Van Persie bermain untuk Fenerbahçe. (AFP/Ozan Kose)
Ashley Cole bermain di Arsenal tahun 1998-2006 sebelum pindah ke Chelsea. Bersama Chelsea, Cole meraih gelar Liga Inggris, 4 kali Piala FA, Liga Champions, dan Liga Europa. (AFP/Patrik Stollarz)
Oguzhan Ozyakup (kanan) bermain di level yunior Arsenal tahun 2008-2012 sebelum bergabung dengan Besiktas. Ozyakup sekarang mempunyai peran penting di lapangan tengah Besiktas dan sudah menciptakan 39 peluang gol musim ini. (AFP/Patricia De Melo Moreira)
Havard Nordtveit bergabung dengan Arsenal tahun 2007-2010, tapi tidak pernah bermain di tim utama. Tahun 2011, bek ini bergabung dengan Borussia Mönchengladbach dan memenangi 45% duel di Liga Champions musim ini. (AFP/Odd Andersen)
Benik Afobe merupakan produk akademi Arsenal. Tahun 2010-2015 terdaftar dalam tim utama Arsenal tetapi tidak pernah bermain di partai resmi. Saat ini Afobe bersinar di Bournemouth dan menjadi andalan mendulang gol. (AFP/Olly Greenwood)

Berita Terkait