Pendapatan Tahunan Meningkat, 6 Bintang Lapangan Hijau ini Jadi Buruan MU

oleh Vitalis Yogi Trisna diperbarui 13 Jun 2016, 15:15 WIB
Musim ini Manchester United dipercaya memperoleh keuntungan sekitar 500 juta poundsterling, uang itu kemungkinan besar akan dialokasikan Setan Merah untuk berburu pemain bintang. Berikut 6 superstar yang layak diincar oleh MU.
1. Cristiano Ronaldo (Real Madrid), 80 juta poundsterling, kembali ke Manchester United bukan hal mustahil bagi maestro asal Portugal ini. (AFP/Pierre Philippe Marcou)
2. Neymar (Barcelona), 75 juta poundsterling, dirinya sering kali dikaitkan dengan Manchester United, selain itu kemungkinan hijrah kian besar usai dirinya terbelit kasus pajak di Spanyol. (AFP/Lluis Gene)
3. Robert Lewandowski (Bayern Munchen), 70 juta poundsterling, kepergian sang pelatih Josep Guardiola ke Manchester City bukan tidak mungkin membuat dirinya juga memutuskan untuk berlabuh ke klub Liga Inggris. (AFP/Lukas Barth)
4. Marco Reus (Dortmund), 50 juta poundsterling, gelandang serang yang juga bisa berposisi sebagai striker ini dipercaya mampu menambah daya dobrak lini depan MU yang kurang produktif. (AFP/Patrik Stollarz)
5. Thomas Mueller (Bayern Munchen), 30 juta poundsterling, terus diburu MU pada awal musim ini namun gagal menemui titik terang, tapi mungkin keputusannya itu bisa goyah saat ditawarkan gaji besar oleh Setan Merah. (AFP/Christof Stache)
6. Gareth Bale (Real Madrid), 85 juta poundsterling, jika ingin membuktikan diri penyerang sayap asal Wales ini harus mampu lepas dari bayang-bayang Cristiano Ronaldo dan hijrah ke MU merupakan salah satu keputusan yang tepat. (AFP/Curto De La Torre)