Kisah Rivalitas Dejan Antonic dan Milomir Seslija di SUGBK

oleh Arief Bagus diperbarui 04 Apr 2016, 14:45 WIB
Perseteruan Dejan Antonic, dengan pelatih Arema Cronus, Milomir Seslija, seakan mereda ketika arsitek Persib itu menghampiri sang rival saat final Torabika Bhayangkara Cup 2016 di SUGBK, Jakarta, Minggu (3/4/2016). (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)
Kedua arsitek asal Balkan itu memang dikenal sebagai rival abadi. Perang komentar antara keduanya kerap mewarnai duel tim yang mereka asuh. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)
Bahkan sebelum laga final, Milomir Seslija sempat mengatakan bahwa Dejan Antonic bukan pelatih yang spesial. Komentar itupun dibalas Dejan yang mengatakan kekuatan Arema adalah pemain bintangnya. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)
Pelatih Arema Cronus, Milomir Seslija, merupakan pelatih berusia 51 tahun yang berasal dari Sarajevo, Bosnia. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)
Pelatih Persib Bandung, Dejan Antonic, merupakan pelatih berusia 47 tahun yang berasal dari Belgrade, Serbia. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)