Persiapan Serius Vietnam Jelang Hadapi Timnas Indonesia

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 28 Okt 2016, 12:30 WIB
Timnas Vietnam ketika menjalani laga uji coba sebagai bagian dari pemusatan latihan di Korea Selatan. (kenh14.vn)

Bola.com, Hanoi - Timnas Vietnam akan menjamu Timnas Indonesia dalam laga persahabatan internasional di Stadion My Dinh, Hanoi, pada 8 November 2016. Laga uji coba ini antar dua negara ini jadi yang kedua, jelang Piala AFF 2016. Namun, Timnas Vietnam tampaknya punya persiapan yang lebih baik ketimbang Tim Garuda untuk menghadapi laga uji coba ini.

Sejak pertandingan antara kedua tim yang berakhir dengan skor 2-2 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada 9 Oktober 2016, kedua tim akan bertemu lagi pada 8 November 2016. Kali ini giliran Vietnam yang menjadi tuan rumah.

Namun, dalam satu bulan rentang antara dua pertandingan antara Timnas Indonesia dan Timnas Vietnam itu, ada perbedaan gaya persiapan dari masing-masing tim.

Advertisement

Ketika Timnas Indonesia melakukan dua kali pemusatan latihan, yang dilakukan di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada 20 hingga 25 Oktober, dan di Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, pada 28 Oktober hingga 1 November 2016, Vietnam melakukan cara yang berbeda. Tim asuhan Nguyen Huu Thang itu melakukan pemusatan latihan ke Korea Selatan dengan melakukan tiga pertandingan uji coba tidak resmi.

Vietnam meraih kemenangan 3-0 atas FC Seoul pada uji coba pertama, sebelum bermain 1-1 dengan tim Universitas Jeonju. Le Cong Vinh dkk. menutup pemusatan latihan di Korea Selatan dengan meraih kemenangan 5-2 atas Pocheon FC, tim yang menjadi juara K3 League. Pada uji coba terakhir itu Le Cong Vinh mencetak dua gol.

Seperti dilansir dari kenh14.vn, timnas Vietnam merasa dalam kondisi moral bagus usai menjalani pemusatan latihan di Korea Selatan.  Berlatih dan menjalani tiga laga uji coba di Korea Selatan menjadi bukti betapa timnas Vietnam mempersiapkan dengan serius tim mereka untuk menghadapi Piala AFF 2016.

Timnas Vietnam masih akan menjalani uji coba setelah menghadapi Timnas Indonesia. Tim J-League, Avista Fukuoka, menjadi tim terakhir yang dihadapi Vietnam sebelum terbang ke Myanmar untuk menjalani tiga laga di penyisihan Grup B Piala AFF 2016. Tim tuan rumah akan menjadi lawan perdana tim berjulukan The Golden Star itu.