Higuain: Juventus Mengajari Saya untuk Jadi Pemenang

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 02 Feb 2017, 19:37 WIB
Gonzalo Higuain menilai Juventus setara dengan Real Madrid. (EPA/Alessandro Di Marco)

Bola.com, Turin - Pemain Juventus, Gonzalo Higuain, mengungkapkan kalau Juventus berada di level yang sama dengan Real Madrid. Higuain mengaku kalau mentalitas juara yang ia rasakan di Juventus telah meningkatkan performanya di lapangan. 

Advertisement

Higuain didatangkan dari Napoli pada awal musim 2016-17. Kedatangan Higuain membuat lini depan La Vecchia Signora semakin berbahaya karena sebelumnya sudah diisi striker Argentina lainnya, Paulo Dybala.

Mantan pemain Real Madrid tersebut mengungkapkan kalau Juventus memiliki level yang setara dengan Real Madrid.

"Juventus berada di level yang sama dengan Real Madrid, mereka adalah klub yang mengajari pemainnya untuk menjadi pemenang," ungkap Higuain.

"Kesanggupan Juventus untuk menebus saya dengan harga yang mahal membuat saya bangga. Saya berhasrat untuk memberikan yang terbaik untuk membalas kepercayaan Juventus," lanjut pemain asal Argentina tersebut.

Saat ini, Juventus tengah menjalani persiapan jelang pertandingan menghadapi Inter Milan pada pekan ke-23 Liga Italia Serie A. Laga bertajuk Derby d'Italia tersebut akan dimainkan di Juventus Stadium pada Minggu (5/2/2017).

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait