Andres Iniesta Masih Punya Masa Depan di Barcelona

oleh Yosua Eka Putra diperbarui 21 Mar 2017, 07:00 WIB
Durasi kerja Andres Iniesta bersama Barcelona akan usai pada 30 Juni 2018, dan hingga kini belum ada tanda-tanda akan diperpanjang. (AFP/Lluis Gene)

Bola.com, Barcelona - Direktur Olahraga Barcelona, Robert Fernandez, buka suara perihal nasib Andres Iniesta di skuat Catalan. Fernandez menyatakan Iniesta masih memiliki masa depan yang panjang bersama El Barca. 

Advertisement

Iniesta cukup akrab dengan kursi cadangan Barcelona sepanjang musim 2016-2017. Dia tak selalu menjadi pilihan utama lantaran bergelut dengan cedera lutut. Alhasil, Iniesta hanya mencatatkan 26 penampilan dalam berbagai kompetisi.

Masa bakti gelandang 32 tahun itu bersama Barcelona akan usai pada musim panas 2018. Akan tetapi, Barcelona belum menunjukkan tanda-tanda bakal memberi perpanjangan kontrak kepada sang kapten.

"Kami ingin Iniesta tetap bersama kami hingga beberapa tahun ke depan. Saya berharap dia akan bersama kami untuk waktu yang lama. Saya tidak ragu dia akan melakukannya dan itu akan terjadi," ujar Fernandez.

Iniesta adalah satu di antara bintang lapangan hijau yang merupakan jebolan akademi Barcelona, La Masia. Dia mencatatkan debut profesional bersama El Barca pada usia 18 tahun atau tepatnya pada 2002.

Sejak saat itu, Iniesta telah melakoni 613 pertandingan dengan kostum Barcelona. Dia juga meraih berbagai gelar bergengsi, seperti delapan trofi La Liga, empat Copa del Rey, empat Liga Champions, tiga Piala Super Eropa, dan tiga Piala Dunia Antarklub. 

Sumber: Movistar

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait