2 Mata-mata Barcelona Awasi Bomber AC Milan

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 10 Apr 2017, 12:05 WIB
Aksi bomber AC Milan, Gerard Deulofeu (tengah) saat berusaha melepaskan diri dari penjagaan dua bek Palermo, Gincarlo Gonzalez dan Sinisa Andelkovic, Minggu (9/4/2017). (AFP/Miguel Medina)

Bola.com, Barcelona - Barcelona mengirim dua mata-mata guna melihat penampilan Gerard Deulofeu, Minggu (9/4/2017). AS.com merilis, kubu Barcelona mengirim dua pemandu bakat yang membawa tugas penting, yakni membuat laporan statistik terkait penampilan Deulofeu.

Penampilan Gerard Deulofeu menjadi sorotan sejak pindah ke AC Milan. Ia datang dengan status pinjaman dari Everton. Kedatangan Ronald Koeman di Everton, membuat Gerard Deulofeu tak memiliki tempat.

Advertisement

Terbukti, keputusan menerima tawaran dari AC Milan, membuat nama Gerard Deulofeu mulai bersinar. Terakhir, ia tampil menawan saat membawa AC Milan unggul 4-0 atas Palermo, pada laga lanjutan Serie A 2016-2017, di Stadion San Siro, tadi malam.

Gerard Deulofeu mencetak gol keempat AC Milan, tepatnya pada menit ke-70. Tiga gol lain berasal dari Suso (6'), Mario Pasalic (19') dan Carlos Bacca (37'). Total, sejak datang ke kota Milan, Deulofeu sudah mengoleksi 2 gol dan 3 assist dari 11 penampilan.

Catatan tersebut sudah cukup bagi Barcelona untuk mengawasi perkembangan alumni akademi junior mereka. Jika konsisten, Gerard Deulofeu punya peluang besar kembali ke Camp Nou.

Kans ke arah sana sudah terlihat saat Barcelona bersiap memberikan penawaran ke kubu Everton guna melepas pemain berusia 23 tahun tersebut. Selama 'bersekolah', Gerard Deulofeu mengalami perkembangan pesat.

Barcelona memiliki kesempatan merekrut Gerard Deulofeu dengan batas waktu 30 Juni mendatang. Manajemen Barcelona sudah siap memberikan dana tak kurang dari 12 juta euro atau sekitar Rp 168 miliar guna menebus dari Everton.

Kini, satu catatan penting yang harus ramai dibicarakan publik adalah calon pengganti Luis Enrique Martinez. Beberapa pihak menilai, Gerard Deulofeu akan menunggu siapa yang bakal menjadi nakhoda baru Barcelona.

Beberapa waktu lalu, sumber AS mengungkapkan, Gerard Deulofeu 'trauma' dengan karier di Barcelona. Tak heran jika menunggu adalah keputusan tepat bagi Gerard Deulofeu.

Sumber: AS.com

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait