Hasil Serie A: Juventus, AC Milan, dan Inter Cetak 3 Gol

oleh Rizki Hidayat diperbarui 22 Mei 2017, 09:44 WIB
Para pemain Juventus merayakan gelar Scudetto yang ke-33 usai mengalahkan Crotone pada laga Serie A di Stadion Juventus, Turin, Minggu (21/5/2017). (EPA/Alessandro Di Marco)

Bola.com - Tiga klub besar Serie A, Juventus, AC Milan, dan Inter Milan sama-sama meraih kemenangan pada pekan ke-37 Serie A. Ketiganya juga kompak mencetak tiga gol pada laga akhir pekan tersebut.

Advertisement

Juventus yang menjamu Crotone, Minggu (21/5/2017), tampil menekan sejak menit awal. I Bianconeri pun sukses merengkuh kemenangan dengan skor 3-0.

Mario Mandzukic (12'), Paulo Dybala (39'), dan Alex Sandro (83') bergantian membobol gawang Crotone. Hasil tersebut sekaligus melengkapi pesta gelar juara Serie A Juventus pada musim ini.

Kemenangan serupa juga didapat AC Milan saat menjamu Bologna di San Siro. Tiga gol I Rossoneri tercipta atas nama Gerard Deulofeu pada menit ke-69, Keisuke Honda menit ke-73, dan Gianluca Lapadula menit ke-90+1.

Sementara itu, Inter Milan merengkuh kemenangan 3-1 kontra Lazio di Stadio Olimpico. Bagi I Nerazzurri, hasil tersebut sekaligus menyudahi tren minor dalam delapan pertandingan terakhir di Serie A, yakni menelan enam kekalahan dan dua hasil imbang.

Berikut ini adalah hasil lengkap pekan ke-37 Serie A:

Sabtu (20/5/2017):
ChievoVerona 3 - 5 AS Roma
Gol: Lucas Nahuel Castro 15', Roberto Inglese 37', Roberto Inglese 86'; Stephan El Shaarawy 28', 58', Mohamed Salah 42', 76', Edin Dzeko 83'

Minggu (21/5/2017):
SSC Napoli 4 - 1 Fiorentina
Gol: Kalidou Koulibaly 8', Lorenzo Insigne 36', Dries Mertens 57', 64'; Josip Ilicic 60'

AC Milan 3 - 0 Bologna
Gol: Gerard Deulofeu 69', Keisuke Honda 73', Gianluca Lapadula 90+1'

Empoli 0 - 1 Atalanta
Gol: Alejandro Gomez 13'

Genoa 2 - 1 Torino
Gol: Luca Rigoni 32', Giovanni Simeone 54'; Adem Ljajic 89'

Juventus 3 - 0 Crotone
Gol: Mario Mandzukic 12', Paulo Dybala 39', Alex Sandro 83'

Sassuolo 6 - 2 Cagliari
Gol: Francesco Magnanelli 7', Domenico Berardi 12', Matteo Politano 13', Marco Borriello 34' Og, Pietro Iemmello 56', Alessandro Matri 90'; Marco Sau 25', Artur Ionita 60'

Udinese 1 - 1 Sampdoria
Gol: Cyril Thereau 5'; Luis Muriel 64'

Senin (22/5/2017):
Lazio 1 - 3 Inter Milan
Gol: Balde Diao Keita 18'; Marco Andreolli 31', Wesley Hoedt 37', Eder 74'

Sumber: Serie A

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait