VIDEO: Ucapan Duka Real Madrid dan AC Milan soal Teror di Barcelona

oleh Reza Bachtiar diperbarui 18 Agu 2017, 06:30 WIB

Bola.com, Jakarta - Aksi teror yang terjadi di jalan Las Ramblas, Barcelona, Kamis (17/8/2017), mengundang keprihatinan dari banyak pihak tak terkecuali Real Madrid dan AC Milan.

Seperti dilansir Daily Mail, sebuah mobil van putih melaju kencang di pedestrian Las Ramblas dan menabrak para wisatawan yang tengah berjalan kaki. Setelah menabrak pejalan kaki, pelaku kemudian masuk ke sebuah restoran dengan menenteng senjata api.

Advertisement

Polisi setempat langsung bergerak menuju ke lokasi kejadian. Meski sempat terdengar suara tembakan, pelaku yang diketahui bernama Driss Oukabir berhasil diamankan oleh aparat kepolisian. Akibat peristiwa tersebut, 13 orang meninggal dunia dan 32 orang lainnya mengalami luka-luka. Korban luka langsung dilarikan ke rumah sakit.

Melalui media sosial, Real Madrid mengungkapkan duka yang paling mendalam karena insiden tersebut dan berharap kepada para korban agar cepat pulih dari kecelakaan tersebut.

Sama seperti Real Madrid, AC Milan juga mengucapkan hal serupa dengan mengucapkan belasungkawa kepada para korban dari insiden tersebut.