Lionel Messi Segera Tinggalkan Barcelona?

oleh Tyo Harsono diperbarui 03 Sep 2017, 05:43 WIB
Striker Barcelona, Lionel Messi, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Alaves pada laga La Liga di Stadion Mendizorrotza, Sabtu (26/8/2017). Barcelona menang 2-0 atas Alaves. (AP/Alvaro Barrientos)

Bola.com, Barcelona - Direktur Olahraga Barcelona, Albert Soler, secara tidak sengaja mengatakan Lionel Messi akan segera pindah. Namun, ucapan tersebut langsung dikoreksi oleh petinggi Blaugrana lainnya.

Advertisement

Barcelona sempat mengonfirmasi telah mencapai kesepakatan untuk memperpanjang masa bakti Lionel Messi. Namun, La Pulga belum menandatangani kontrak baru.

Setelah bursa transfer musim panas 2017 berakhir, Barcelona mengadakan konferensi pers . Suasana sempat menjadi tegang ketika Soler mengabarkan kepergian Messi.

"Kepergian Lionel Messi memberikan pengaruh besar terhadap aspek olahraga di Barcelona," kata Soler. Ucapan tersebut pun segera mendapat sanggahan dari petinggi Barcelona lainnya.

Saat ini, belum diketahui apakah ucapan Soler merupakan indikasi kepergian Lionel Messi dari Barcelona. Namun, Soler bisa saja hanya salah ucap. Sebab, kontrak Lionel Messi di Barcelona akan berakhir pada 30 Juni 2018.

Sumber: Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait