Bola.com, Milan - Performa Andre Silva mendapat perhatian dari pelatih anyar AC Milan Gennaro Gattuso. Ia menyentil striker 22 tahun itu untuk segera memperbaiki performanya.
Silva dibeli AC Milan musim panas lalu dari FC Porto. Milan menaruh harapan besar agar pemuda Portugal itu bisa menjadi mesin gol di San Siro.
Sayangnya, Silva sejauh ini masih tampil mengecewakan. Pergantian pelatih dari Vincenzo Montella ke Gattuso tak mengubah nasib Silva.
Pemuda 22 tahun itu tak selalu jadi pilihan utama. Silva tampil buruk di Serie A. Dia belumn membuat satu gol pun. Namun di arena Liga Europa, Silva mampu melesakkan delapan gol.
Masih mandulnya Silva bersama AC Milan membuat Gattuso kecewa berat. Mantan pelatih Palermo itu mendesak Silva untuk mengeluarkan kemampuan terbaik yang dimilikinya.
Harus Perbaiki Performa
"Saya memintanya untuk berbuat lebih karena saya tahu dia bisa melakukan lebih, sama seperti semua pemain lainnya," lanjut Gattuso.
Diincar Barcelona
Silva disiapkan Barcelona jadi pelapis sekaligus penerus dari mesin gol Luis Suarez.