Javier Zanetti: Inter Milan Bisa Merekrut Pemain Muda Indonesia

oleh Muhammad Ginanjar diperbarui 13 Feb 2018, 18:15 WIB
Javier Zanetti saat launching Akademi Persib di Stadion Siliwangi Kota Bandung, Selasa (13/2/2018). (Bola.com/Muhammad Ginanjar)

Bola.com, Bandung - Legenda hidup Inter Milan, Javier Zanetti, hadir pada acara peluncuran Akademi Persib Bandung di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Selasa (13/2/2018). 

Sebagai wakil presiden, Zanetti mengaku bangga bisa menjadi perwakilan Inter Milan di Indonesia. "Menjadi hal yang menyenangkan bagi saya bisa ikut dalam peresmian Akademi dari klub profesional seperti Persib," ungkap Zanetti.

Advertisement

Zanetti berharap kerja sama Inter dengan Persib sukses. Tak hanya untuk Akademi Persib, tapi juga bisa menghasilkan kesan positif untuk sepak bola Indonesia.

"Kami hadir di tempat ini untuk berbagi kemampuan teknik. Terutama membina anak-anak muda, remaja, dan para pelatih lokal. Kami yakin kerja sama Inter dan Persib akan membuat perkembangan sepak bola Indonesia lebih baik. Bukan tidak mungkin, kalau ada anak-anak bertalenta yang istimewa bisa berkesempatan memperkuat Inter Milan," tegasnya.

Hal senada diungkapkan Barbara Biggi selaku Global Youth Business Director Inter. Menurutnya Akademi Persib ini merupakan proyek jangka panjang. "Untuk saat hanya baru fokus kepada para pemain dan pasti akan ada perkembangan," katanya.

Sementara itu, Manajer Diklat Persib, Yoyo S. Adiredja yakin dengan kerja sama ini bisa menghasilkan pesepak bola berbakat yang bisa menjadi andalan Indonesia pada masa depan.

"Akademi ini bukan menciptakan prestasi tapi membentuk karakter seseorang yang menjunjung sportivitas, kejujuran, kedisiplinan dan saling menghormati antar sesama," tegas Yoyo.

Pada peresmian itu hadir pula para petinggi PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) selaku perusahaan yang menaungi Maung Bandung. Seperti Direktur Utama, Glenn Sugita, Direktur Teddy Tjahyono, para komisaris seperti Zaenuri Hasyim dan Kuswara S Taryono. Lalu hadir juga Petinggi Inter Milan, Erick Thohir.

Berita Terkait