Sadio Mane Pilih Merendah Setelah Cetak Hattrick

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 15 Feb 2018, 21:35 WIB
Pemain Liverpool, Sadio Mane dan Georginio Wijnaldum berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang FC Porto dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Do Dragao, Kamis (15/2). Terbantu hat-trick Mane, Liverpool menang 5-0. (AP/Luis Vieira)

Bola.com, Liverpool - Winger Liverpool, Sadio Mane, menanggapi dengan santai keberhasilannya mencetak hattrick saat mengalahkan FC Porto 5-0 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2017-2018 di Do Dragao, Rabu (14/2/2018) atau Kamis (15/2/2018) dini hari WIB.

Advertisement

Mane mencetak tiga gol ke gawang Porto pada menit ke-25, 53', dan 85. Sementara, dua gol tambahan tim tamu dijaringkan Mohamed Salah (29') dan Roberto Firmino (69').

"Kami tampil bagus malam ini sejak awal hingga akhir pertandingan. Kami membuat banyak peluang dan saya mencetak tiga gol," ujar Mane.

"Kami mencetak lima gol, namun yang lebih penting adalah tim. Tim melakukan pekerjaan dengan baik dan kami memenangi pertandingan," ia menambahkan.

Hattrick yang dicetak Mane ke gawang Porto membuatnya menjadi pemain keempat Liverpool yang mencetak tiga gol setelah Michael Owen, Yossi Benayoun, dan Philippe Coutinho. Mane telah mencetak 12 gol dari 28 pertandingan di semua kompetisi musim ini.

Sumber: Sky Sports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

 

Berita Terkait