AC Milan Resmi Perpanjang Kontrak Gennaro Gattuso

oleh Okky Herman Dilaga diperbarui 05 Apr 2018, 23:01 WIB
Gennaro Gattuso resmi memperpanjang kontrak bersama AC Milan hingga 30 Juni 2021. (Twitter/AC Milan)

Bola.com, Jakarta AC Milan resmi memperpanjang durasi kontrak pelatih Gennaro Gattuso, seperti dilansir situs resmi klub pada Kamis (5/4/2018). Gattuso akan bertahan di San Siro hingga musim panas 2021.

Advertisement

"AC Milan dengan senang mengumumkan pelatih I Rossoneri, Gennaro Gattuso, memperpanjang durasi kontrak bersama klub sampai 30 Juni 2021," sebut pernyataan resmi klub.

Keputusan itu juga membuat CEO AC Milan, Marco Fassone, gembira. Menurut Fassone, Gattuso memberikan warna baru bagi I Rossoneri sejak menggantikan posisi Vincenzo Montella pada akhir tahun lalu.

"Bersama Gattuso, kami bisa mendapatkan proyek jangka panjang yang penting. Kesalahan saya karena tidak segera memperpanjang kontraknya. Namun, kami selalu menginginkannya," kata Fassone.

Gattuso meraih berbagai hasil memuaskan sejak menangani AC Milan. Hingga kini, Gattuso mampu membawa I Rossoneri bersaing di Serie A untuk memperebutkan tiket ke Liga Champions.

Sumber: AC Milan, Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini: