VIDEO: Jorge Lorenzo Takut Saat Ditabrak Valentino Rossi

oleh Okie Prabhowo diperbarui 02 Jul 2018, 16:00 WIB

Bola.com, Assen - Salah satu insiden yang terjadi pada balapan MotoGP Belanda 2018 yaitu ketika Valentino Rossi menabrak Jorge Lorenzo dari belakang. Apa yang dirasakan pembalap Ducati tersebut saat ditabrak Rossi?

Jorge Lorenzo mengaku mengalami momen ketakutan saat ditabrak di bagian belakang motornya oleh Valentino Rossi pada lap ke-5. Pembalap asal Spanyol itu juga merasa beruntung tidak terjatuh karena tabrakan tersebut.

Advertisement

"Itu merupakan momen menakutkan di sana, tetapi saya tidak tahu apa yang terjadi di belakang. Saya tidak tahu seseorang menabrak saya dari belakang. Saya tidak tahu siapa yang menabrak, mungkin Marc Marquez atau pembalap lain. Ternyata Valentino. Kami sangat beruntung," ujar Lorenzo seperti dilansir Crash.

Jorge Lorenzo menjadi melambat saat belokan dengan kecepatan 200 km/jam. Lorenzo memotong di pinggri trek terlalu tajam dan kehilangan kecepatan. Hal itu membuat Valentino Rossi tidak sempat menurunkan kecepatannya agar bisa menghindari tabrakan dengan Lorenzo.

Berita Terkait