8 Pemain Real Madrid yang Kemungkinan Ikuti Jejak Cristiano Ronaldo

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 12 Jul 2018, 05:34 WIB
Beberapa pemain Real Madrid diyakini bakal mengikuti jejak Cristiano Ronaldo keluar dari Santiago Bernabeu. (AP/Sergei Grits)

Bola.com, Madrid - Real Madrid mengumumkan berita mengejutkan beberapa hari lalu. Los Blancos melepas mega bintang mereka, Cristiano Ronaldo, ke Juventus.

Pemain berusia 33 tahun itu dijual dengan harga 100 juta euro (sekitar Rp 1,68 triliun). Dia diikat kontrak selama empat musim.

Dalam pernyataan resminya, Real Madrid mengaku transfer ini merupakan permintaan langsung dari sang pemain. Ronaldo disebut ingin mencari tantangan baru.

Advertisement

Pemain yang akrab disapa CR7 itu sudah sembilan musim di Real Madrid. Berbagai gelar sudah diraih pemain timnas Portugal, baik secara tim maupun individu.

Belakangan, muncul kabar ada beberapa pemain yang bakal mengikuti jejak Ronaldo hengkang dari Real Madrid.

Mateo Kovacic disebut pemain yang paling sering diberitakan bakal hengkang. Baru-baru ini, Marcelo juga dirumorkan bakal bergabung dengan Cristiano Ronaldo di Juventus.

Berikut ini adalah delapan pemain Real Madrid yang kemungkinan mengikuti jejak Cristiano Ronaldo hengkang dari Santiago Bernabeu:

2 dari 9 halaman

Keylor Navas

Kiper Real Madrid Keylor Navas tampil gemilang saat menghadapi Bayern Munchen pada leg pertama semifinal Liga Champions di Allianz Arena, Kamis (25/4/2018) dini hari WIB. Madrid menang 2-1. (GUENTER SCHIFFMANN / AFP)
3 dari 9 halaman

Toni Kroos

5. Berkat gol dramatis Toni Kroos di masa injury time, Jerman bisa mengalahkan Swedia dan membuka peluang ke babak 16 besar. (AP/Frank Augstein)
4 dari 9 halaman

Karim Benzema

Striker Real Madrid, Karim Benzema, mengontrol bola saat melawan Celta Vigo pada laga La Liga di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (12/5/2018). Real Madrid menang 6-0 atas Celta Vigo. (AP/Paul White)
5 dari 9 halaman

Gareth Bale

Penyerang Real Madrid, Gareth Bale, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Liverpool pada laga final Liga Champions di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Minggu (27/5/2018). Real Madrid menang 3-1 atas Liverpool. (AP/Darko Vojinovic)
6 dari 9 halaman

Marcelo

Marcelo (AFP)
7 dari 9 halaman

Mateo Kovacic

Ekspresi kecewa pemain Real Madrid, Mateo Kovacic setelah gagal mencetak gol ke gawang Leganes pada laga Copa Del Rey di Estadio Municipal Butarque, Leganes, (18/1/2018). Real Madrid menang 1-0. (AFP/Oscar Del Pozo)
8 dari 9 halaman

Fabio Coentrao

Fabio Coentrao (AFP PHOTO / FABRICE COFFRINI)
9 dari 9 halaman

Dani Ceballos

Gelandang Dani Ceballos baru merasakan 21 pertandingan Real Madrid di berbagai ajang pada musim ini. (AFP/Ander Gillenea)

Berita Terkait