Live Streaming Liga 1 2018 di Vidio.com: Borneo FC Vs Bhayangkara FC

oleh Ario Yosia diperbarui 29 Okt 2018, 14:50 WIB
Liga 1 2018 Pusamania Borneo FC Vs Bhayangkara FC (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Pelatih Bhayangkara, Simon McMenemy, menegaskan timnya datang bukan untuk kalah. Simon menyebut tim asuhannya datang tetap dengan percaya diri, meski ditahan tanpa gol oleh Arema FC pada pekan ke-27 di kandang sendiri, Stadion PTIK (24/10/2018).

Bhayangkara FC enggan terpengaruh dengan situasi terkini Borneo. The Guardians justru menyadari sulitnya mengambil poin di Samarinda. Hal itu mengacu pada statistik musim ini.

Advertisement

Bentrok kedua tim yang dihelat di Stadion Segiri, Samarinda, Senin (29/10/2018) disebut nakhoda asal Skotlandia jadi tantangan yang berat.

Mantan pelatih Mitra Kukar itu memilih hal positif dari tim asuhannya, yakni bermain tanpa kebobolan dalam tiga pertandingan terakhir. Dua di antaranya, berujung kemenangan buat Awan Setho dkk.

"Kami bermain cukup baik di tiga laga terakhir, tanpa kebobolan. Kami harus lakukan apa pun untuk dapat mempertahankan pencapaian itu dan mendapat poin," kata Simon.

Di klasemen sementara hingga sebelum pertandingan, Borneo menduduki peringkat ketujuh dengan poin 39 sementara Bhayangkara ada di urutan keempat dengan poin 43.

Kemenangan dari pertandingan ini akan membuat I Putu Gede Juni Antara cs. membuka peluang menembus tiga besar. Di sisi lain, Borneo FC dipastikan mengincar poin penuh agar tetap bertahan di papan atas.

Laga Borneo FC Vs Bhayangkara FC akan disiarkan secara live streaming di situs Vidio.com. Kick-off pertandingan pukul 15.30 WIB. Simak panduannya di bawah ini.

2 dari 2 halaman

Berita Terkait