Timnas Indonesia U-22 Tak Ditarget Juara di Piala AFF, Begini Respons Nova Arianto

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 17 Jan 2019, 11:45 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memberikan instruksi kepada para pemainnya saat latihan di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (15/1). Latihan ini merupakan persiapan jelang Piala AFF U-22. (Bola.com/Yoppy Renato)

Bola.com, Jakarta - Asisten pelatih Timnas Indonesia U-22, Nova Arianto, mengatakan timnya akan tetap berjuang maksimal agar meraih hasil terbaik meski tidak ditargetkan juara di Piala AFF 2019.

Advertisement

PSSI hanya menjadikan Piala AFF 2019 sebagai ajang pemanasan bagi Timnas Indonesia U-22. Target sesungguhnya bagi Garuda Muda adalah menjuarai SEA Games 2019, serta lolos ke Piala Asia U-23 2020.

Meski bukan menjadi prioritas, Timnas Indonesia U-22 tetap konsentrasi penuh menyambut Piala AFF 2018. Nova meyakini anak-anak asuhnya tetap berkomitmen demi membuat Garuda Muda berjaya.

"Itu memang target dari PSSI. Namun, kami secara pribadi yakin ingin menjadi yang terbaik. Masalah target nanti akan kita lihat," kata Nova setelah sesi latihan.

"Saya rasa semua pemain cukup maksimal ketika menjalani latihan. Mereka punya tekad yang sama untuk memberikan yang terbaik bagi Timnas Indonesia U-22," ujar Nova.

Timnas Indonesia U-22 menempati Grup B bersama Myanmar Kamboja, dan Singapura di Piala AFF 2019. Turnamen itu akan digelar pada 17 Februari-2 Maret mendatang.