FOTO: Lionel Messi dan 3 Pesepak Bola Dunia yang Jadikan Sang Ayah Sebagai Agen

oleh Bola diperbarui 25 Jan 2019, 10:00 WIB
Agen memaikan peran yang penting dalam kelanjutan kerier sang pemain. Oleh karena nya butuh orang yang ahli dalam melakukan hal tersebut. Namun, tidak sedikit pemain yang menunjuk anggota keluarganya sebagai agen mereka. (Kolase Foto AFP)
1. Neymar Jr – Neymar Sr memberikan pengaruh besar atas perkembangan karier anaknya. Transfer Neymar Jr dari Santos ke Barcelona tak terlepas dari peran sang ayah. (AFP/Anne-Christine Poujoulat)
Kasus Neymar Jr dipengadilan pun banyak dibantu oleh peran sang ayah. Kini sang ayah menjadi popular saat urusi masalah anaknya di luar lapangan. (AFP/ Anne-Christine Poujoulat)
2. Lionel Messi – Sang Ayah, Jorge Messi adalah orang yang berpengaruh bertahannya Messi di Barcelona. Karena sang ayah pula Messi mendapatkan banyak gelar di ajang bergengsi. (AFP/Josep Lago)
Kini sang ayah punya tanggung jawab penuh dalam mengurusi kontrak sang anak di Barcelona. Terlebih lagi sang ayah juga turun tangan dalam membantu Messi dalam masalah pajak di Spanyol. (AFP/ Josep Lago)
3. Juan Mata – Juan Manuel Mata adalah orang yang berpengaruh atas kepindahan Mata dari Valencia ke Chelsea. Langkah itulah yang membuat Mata menjadi pemain yang dikenal di dunia sepak bola. (AFP/Oli Scarff)
Sang ayah awalnya juga seorang pesepak bola pada tahun 1980 an. Kini Juan Mata akan memeperpanjang kontraknya di Man United lewat komando sang ayah. (AFP/Jose Jordan)
4. Eden Hazard – Thierry Hazard saat ini menjadi orang yang sangat sibuk terkait kepndahan Hazard ke Real Madrid. Sang ayah pun juga mempunyai latar belakang di dunia sepak bola. (AFP/Glyn Kirk)
Namun selama kariernya sang ayah hanyalah sebagai pemain semi-profesional La Louviere. Kini Thierry Hazard punya peran penting dalam kepastian Eden Hazard keluar dari Stamford Bridge. (AFP/Glyn Kirk)