Hari Ini Persebaya Memperkenalkan Pemain Asia

oleh Aditya Wany diperbarui 06 Feb 2019, 05:45 WIB
Logo Persebaya Surabaya. (Bola.com/Dody Iryawan)

Bola.com, Surabaya - Persebaya bakal kembali mengenalkan pemain asing baru setelah striker Amido Balde (Guinea-Bissau) bergabung latihan hari ini, Selasa (5/2/2019). Sang pemain anyar itu bakal mulai berlatih bersama Bajul Ijo, Rabu (6/2/2019). 

Kabar itu diumumkan oleh Persebaya lewat akun instagram resmi dengan mengunggah kiriman berbentuk video. Dalam konten tersebut, sang pemain menggunakan bahasa Inggris saat menjawab pertanyaan yang membuatnya diduga sebagai pemain asing. 

Advertisement

Pemain yang tidak ditampakkan wajahnya itu membeberkan alasan bergabung dengan klub yang berdiri pada 1927 itu. “Persebaya adalah tim yang sangat besar dan (memiliki) fans yang sangat besar,” ucapnya. 

Unggahan itu juga disertai keterangan singkat bahwa pemain itu akan mulai bergabung latihan. “Coba tebak sopo pemain iki, Rek (Coba tebak siapa pemain ini, Kawan)? Mulai besok jam 7 pagi, dia akan gabung dalam sesi latihan Green Force (julukan lain Persebaya),” demikian bunyi keterangan kiriman itu. 

Kemungkinan pemain yang dimaksud adalah eks gelandang Sriwijaya FC, Manuchekhr Dzhalilov. Pemain Timnas Tajikistan itu dirumorkan akan bergabung sebagai personel baru yang akan mengisi slot pemain asing Asia milik Persebaya. 

Selain menggunakan bahasa Inggris, sang pemain dalam video juga terlihat memiliki jambang seperti Dzhalilov. Aksen bahasa Inggris yang dimiliki oleh sang pemain juga mendekati aksen Rusia. Seperti diketahui, Tajikistan merupakan negara yang dulunya bergabung Uni Soviet (kini Rusia).

Sebelumnya, pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman sudah mengirim sinyal perihal kedatanagn Dzhalilov ini. Manajer Persebaya, Candra Wahyudi juga menyebutkan bahwa timnya akan kedatangan satu pemain lain.

Berita Terkait