Jumpa PSS di 16 Besar Piala Indonesia, Borneo FC Asah Fisik dan Taktik

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 13 Feb 2019, 20:00 WIB
Pelatih Borneo FC, Fabio Lopez, mempersiapkan timnya dengan latihan fisik dan taktikal jelang pertemuan dengan PSS Sleman di Piala Indonesia. (dok. Borneo FC)

Bola.com, Samarinda - Borneo FC serius mempersiapkan kekuatan jelang pertemuan dengan PSS Sleman di 16 besar Piala Indonesia 2018-2019. Pelatih Fabio Lopez menyebut fokus persiapan timnya memperbaiki kualitas fisik dan taktik.

Advertisement

Borneo FC lebih dulu meladeni perlawanan PSS Sleman pada laga leg pertama di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (15/2/2019). Pesut Etam baru bertandang ke Stadion Maguwoharjo untuk malakoni laga leg kedua pada 20 Februari.

Pelatih Fabio Lopez tak ingin timnya meraih hasil minor pada laga leg pertama nanti. Hal itulah yang membuat Fabio Lopez ingin menempa fisik para pemainnya dan mempertajam skema permainan dengan meraih hasil positif.

"Jenis latihan kami meliputi fisik, dan sedikit latihan kekuatan, dan juga taktikal. Ini sama seperti latihan yang biasa kami lakukan," kata Fabio Lopez seperti dikutip situs resmi klub.

Lebih lanjut, Fabio Lopez memprediksi laga melawan PSS akan berlangsung ketat. Pelatih asal Italia itu mengaku sudah mengantongi kekuatan klub berjuluk Elang Jawa tersebut.

"Tentu saja, saya sudah mengetahui tentang PSS Sleman. Itu tugas saya untuk mencari tahu lawan kami nanti," tegas Fabio Lopez.

Borneo FC melaju ke babak 16 besar Piala Indonesia 2018-2019 setelah mengalahkan PSMP dengan agregat 9-1. Adapun PSS Sleman meraih tiket tersebut usai mendepak Barito Putera dengan agregat 5-4.