Live Streaming Piala Presiden 2019 di Indosiar: Mitra Kukar Vs Bhayangkara FC

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 11 Mar 2019, 14:05 WIB
Piala Presiden: Mitra Kukar vs Bhayangkara FC. (Bola.com/Dody Iryawan)

Bola.com, Jakarta - Mitra Kukar tak mau kembali menanggung malu ketika menghadapi Bhayangkara FC pada partai kedua Grup B di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (11/3/2019).

Tim Naga Meks saat ini terpuruk di dasar klasemen Grup B dengan nol poin dari satu pertandingan. Naga Mekes di partai pertama menelan kekalahan 0-3 dari Bali United. 

Advertisement

Di sisi lain, Bhayangkara FC menjaga momentum untuk lolos ke babak delapan besar. Kemenangan melawan Mitra Kukar akan mengantar satu kaki tim berjuluk The Guardian itu di perempat final.

Hanya saja, Bhayangkara FC perlu menganalisa kedalaman skuat lantaran akan kehilangan sepuluh pemain. Dengan delapan di antaranya dipanggil Timnas Indonesia dan U-23.

Enam pemain yang menyertai Timnas Indonesia U-23 adalah Bagas Adi Nugroho, Awan Setho Rahardjo, Sani Rizky Fauzi, Nurhidayat Haji Haris, T.M. Ichsan, Mahir Radja Djamaoeddin. Sedangkan, dua pemian yang dipanggil ke Timnas Indonesia adalah Wahyu Subo Seto dan Alsan Sanda.

Laga Mitra Kukar versus Bhayangkara FC akan ditayangkan Indosiar mulai pukul 15.30 WIB. 

 

2 dari 2 halaman

Live Streaming

Pemain Bhayangkara FC merayakan gol yang dicetak oleh Anderson Salles ke gawang Semen Padang pada laga Piala Presiden 2019 di Stadion Patriot, Jawa Barat, Minggu (3/3). Bhayangkara FC menang 4-2 atas Semen Padang. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Laga Mitra Kukar versus Bhayangkara FC akan ditayangkan Indosiar mulai pukul 15.30 WIB. 

Pembaca Bola.com bisa menyaksikan live streaming Indosiar di Vidio.com dengan membuka tautan ini.

Berita Terkait