Live Streaming Piala Indonesia di RCTI: Persib Vs Borneo FC

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 04 Mei 2019, 14:30 WIB
Piala Indonesia - Persib Bandung Vs Pusamania Borneo FC (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Bandung - Laga sengit akan dilakoni Persib Bandung pada leg 2 babak delapan besar Piala Indonesia 2018 melawan Borneo FC di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (4/5/2019) sore WIB. Laga ini menjadi penentuan buang kiprah Maung Bandung di turnamen tersebut.

Persib akan mengawali laga dengan bekal kekalahan 1-2 dari Borneo FC pada leg pertama babak delapan besar yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda (24/4/2019). Untuk bisa melaju ke ke semifinal, Maung Bandung wajib menang dengan selisih aman dua gol.

Advertisement

Persib diprediksi bakal langsung diasuh pelatih Robert Rene Alberts yang didapuk menggantikan Miljan Radovic. Berbekal pengalaman menahun di PSM Makassar, pelatih asal Belanda itu tentu tak perlu beradaptasi dengan para pemain Persib.

Ini juga menjadi ujian pertama buat Robert Alberts. Jika mampu mengantarkan Persib lolos ke semifinal, bisa dipastikan klub asal Jawa Barat itu menjadi kandidat kuat peraih gelar.

Namun, Borneo FC tentu saja tak bisa dipandang sebelah mata. Pesut Etam sejatinya berada pada posisi yang lebih menguntungkan karena memenangi duel pertama.

Borneo FC hanya membutuhkan hasil imbang untuk bisa melaju ke semifinal. Namun, hal itu tentu akan sangat beresiko sehingga kemenangan juga bakal menjadi misi utama Borneo FC di Tanah Pasundan.

Laga ini menjadi yang pertama buat pelatih Mario Gomez kembali menginjakkan kaki di Jawa Barat. Kali ini, pelatih asal Argentina itu akan menyapa Bobotoh sebagai pelatih lawan.

Borneo FC punya catatan apik melawan Persib Bandung. Dalam 13 laga yang sudah dimainkan, Borneo FC mampu memenangi enam laga, Persib meraih lima kemenangan, dan dua laga berakhir imbang.

2 dari 2 halaman

Berita Terkait