Luis Enrique Lepas Jabatan Pelatih Timnas Spanyol

oleh Rizki Hidayat diperbarui 19 Jun 2019, 22:40 WIB
Pelatih Spanyol, Luis Enrique melihat pemainya berlatih di stadion Benito Villamarin, Sevilla (14/10). Spanyol akan bertanding melawan Inggris dalam laga lanjutan Liga A Grup 4 UEFA Nations League 2018. (AFP Photo/Cristina Quicler)

Bola.com, Madrid - Timnas Spanyol dipastikan tidak akan lagi ditangani Luis Enrique. Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) mengumumkan jika Enrique telah mengundurkan diri dari jabatan pelatih La Roja.

Mantan pelatih Barcelona itu mulai menangani Timnas Spanyol pada 9 Juli 2018, menggantikan Fernando Hierro. Luis Enrique menandatangani kontrak berdurasi dua tahun bersama Tim Matador.

Advertisement

Di bawah asuhan Enrique, Spanyol mampu tampil impresif. Dari 10 pertandingan yang dijalani, dia mampu membawa La Furia Roja memetik delapan kemenangan dan menelan dua kekalahan.

Akan tetapi, sejak Maret 2019, dia absen melatih Timnas Spanyol. Permasalahan keluarga yang sangat mendesak membuat Luis Enrique terpaksa meninggalkan Spanyol.

Pada akhirnya, dia memutuskan untuk mundur dari jabatan pelatih Timnas Spanyol pada Rabu (19/6/2019). Presiden RFEF, Luis Rubiales, menghormati keputusan yang telah diambil mantan pelatih Celta Vigo tersebut.

"Itu adalah keputusan yang diambil oleh Luis Enrique yang kami syukuri. Kami akan memiliki ingatan yang sempurna tentang dia. Ini masalah pribadi yang tidak berkaitan dengan kami. Kami menilai itu adalah keputusan terbaik untuk dilakukan," ujar Rubiales.

 

2 dari 2 halaman

Pengganti Luis Enrique

Pemain Spanyol mendengarkan pelatih Luis Enrique berbicara saat latihan di stadion Benito Villamarin, Sevilla (14/10). Spanyol akan bertanding melawan Inggris dalam laga lanjutan Liga A Grup 4 UEFA Nations League 2018. (AFP Photo/Cristina Quicler)

Dengan mundurnya Luis Enrique, RFEF menunjuk Robert Moreno untuk menangani Sergio Ramos dkk. Sebelumnya, Moreno menjabat sebagai asisten Luis Enrique, sejak di Barcelona B hingga kini bersama Timnas Spanyol.

Dia pun mampu mencatatkan hasil yang cukup memuaskan ketika menggantikan peran Luis Enrique. Dalam tiga laga Grup F kualifikasi Piala Eropa 2020, Moreno berhasil membawa La Roja memetik kemenangan, yakni kontra Malta (2-0), Kepulauan Faroe (4-1), dan Swedia (3-0).

"Kami yakin jika respons terbaik adalah tim yang paling siap, dan tim itu diwakili oleh Robert (Moreno) dan kelompoknya, yang datang bersama Luis Enrique," papar Luis Rubiales.

Sumber: BBC

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Berita Terkait