VIDEO: Gol Kemenangan Barito Putera atas Persebaya di Liga 1 2019

Berita video momen gol kemenangan Barito Putera saat menghadapi Persebaya Surabaya dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019, Sabtu (28/9/2019).

BolaCom | Okie PrabhowoDiterbitkan 29 September 2019, 08:40 WIB

Bola.com, Martapura - Barito Putera menang 1-0 atas Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-21 Shopee Liga 1 2019, di Stadion Demang Lehman, Martapura, Sabtu (28/9/2019). Dalam tiga laga sebelumnya, Barito Putera menelan dua kekalahan dan satu hasil imbang. Meski mendulang tiga poin, Barito masih berada di zona merah. 

Bermain di depan pendukungnya, Barito Putera tampil menekan sejak peluit babak pertama dibunyikan. Namun, sejumlah usaha pasukan Djadjang Nurdjaman itu masih bisa dimentahkan barisan pemain belakang Persebaya.

Advertisement

Pada menit ke-67, publik tuan rumah akhirnya bergemuruh menyambut gol Rafael Silva. Pemain asal Brasil itu sukses memanfaatkan umpan Rizky Pora dengan sundulan yang gagal diantisipasi kiper. Hingga laga usai, skor 1-0 untuk kemenangan Barito Putera tetap bertahan. (Zulfirdaus Harahap)