Sepak Takraw Indonesia Yakin Meraih Emas di SEA Games 2019

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 09 Nov 2019, 18:45 WIB
Para pemain sepak takraw Indonesia merayakan kemenangan atas Jepang pada final Asian Games di Palembang, Sabtu (1/9/2018). (AP/Vincent Thian)

Bola.com, Jakarta - Sepak takraw Indonesia membidik satu medali emas pada SEA Games 2019 yang digelar di Filipina. Namun, pada SEA Games edisi ke-30 ini, nomor andalan Indonesia, yakni quadrant, tidak dipertandingkan.

"Nomor quadrant putra adalah spesialisasi kami dan tidak dipertandingkan. Untuk putra hanya bertanding di dua nomor dan putri hanya satu," kata Ketua Umum Pengurus Besar Sepak Takraw Indonesia (PB PSTI), Asnawi Rahman, dikutip dari Antara.

Advertisement

Menurut Asnawi, Indonesia harus mewaspadai tim tuan rumah, yang tentunya ingin merebut medali di semua cabang demi gelar juara umum. Selain itu, Myanmar dan Thailand juga menjadi ancaman.

Tim sepak takraw Indonesia yang akan diterjunkan di SEA Games 2019, ditangani dua pelatih asal Thailand, yakni Prawet dan Poonsak. Untuk mendatangkan pelatih tersebut, PB PSTI menggunakan biaya mandiri.

"Kami mohon dukungan dari seluruh stakeholder. Tentunya, supaya kami meraih prestasi tinggi dan sepak takraw lebih populer," katanya.

Pada SEA Games 2019 yang digelar mulai 30 November-11 Desember, tim sepak takraw Indonesia akan turun di nomor beregu putra, double putra, dan hoop putri.

Sumber: Antara

 

VIDEO: Sepak Takraw Beregu Sumbang Perak Asian Games

Berita Terkait