FOTO : Deretan Pemain Berkelas Asal Tanah Papua

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 26 Mar 2020, 18:00 WIB
1. Ricky Kayame (Persita Tangerang) - Pemain baru Persita ini selalu menjadi andalan lini tengah di setiap klub yang dibelanya. Kecepatan dan umpan matangnya selalu membuat bek lawan was-was. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
2. Titus Bonai (Borneo FC) - Titus Bonai atau lebih akrab disapa dengan Tibo adalah striker dengan skill dan daya jelajah tinggi di lapangan. Kini Tibo dipercaya kembali memperkuat Borneo FC dan diharapkan bisa memberikan dampak signifikan di lini depan. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
3. Boaz Solossa (Persipura Jayapura) - Striker 34 tahun ini masih Menjadi andalan Persipura untuk membobol gawang lawan. Kematangan dan jiwa pemimpin yang dimilikinya merupakan alasan tenaga nya masih dibutuhkan tim Mutiara Hitam. (Bola.com/Nick Hanoatubun)
4. Todd Rivaldo Ferre (Persipura Jayapura) - Todd Ferre adalah pemain masa depan Persipura sekaligus Timnas Indonesia. Kemampuannya dalam mengolah si kulit bundar telah dibuktikannya baik saat bermain di klub maupun UNtuk Garuda Muda. (Bola.com/Aditya Wany)
5. Patrich Wanggai (Persebaya) - Mantan Penyerang timnas U-23 Indonesia ini telah melang melintang di sepak bola Indonesia. Meski sudah berusia kepala tiga namun pemain asal Papua ini tetap dipercaya Aji Santoso untuk mengisi barisan depan skuat Bajul Ijo. (Bola.com/Aditya Wany)

Berita Terkait