Persija Segera Rancang Jadwal Berkumpul, Uji Coba hingga Pemusatan Latihan untuk Menghadapi Shopee Liga 1 2020

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 30 Jun 2020, 17:15 WIB
Pemain Persija Jakarta merayakan gol yang dicetak Evan Dimas ke gawang Bhayangkara FC pada laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020, Sabtu (14/3/2020). Persija bermain imbang 2-2 atas Bhayangkara. (Bola.com/Yoppy Renato)

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta bergerak cepat merespons keputusan PSSI yang kembali melanjutkan Shopee Liga 1 2020. Dalam waktu dekat, tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut bakal berlatih.

Direktur Olahraga Persija Jakarta, Ferry Paulus menerangkan bahwa pihaknya menyambut positif kelanjutan Shopee Liga 1 yang rencananya akan diteruskan pada Oktober 2020. Berkompetisi di tengah pandemi virus corona mau tidak mau harus diterima menyusul anjuran pemerintah untuk memulai new normal atau tatanan baru.

Advertisement

"Kami menyambut keputusan PSSI dengan antusias. Pemerintah telah menyarankan kita hidup berdampingan dengan COVID-19. Meski begitu Persija berkomitmen seluruh elemen di Persija harus disiplin penuh akan protokol kesehatan yang sudah ada," kata Ferry dinukil dari laman klub.

Untuk kembali menggelar segala kegiatan, termasuk latihan, Persija Jakarta tengah menyiapkan protokol kesehatan yang sesuai standar. Macan Kemayoran juga berencana untuk melaksanakan uji coba dan pemusatan latihan (training centre) setelah para pemain berkumpul.

"Langkah pertama yang kami jalankan tentu persiapan latihan tim sesuai protokoler kesehatan dan ada inovasi baru menyesuaikan dengan adanya pandemi ini. Selanjutnya kami akan mulai membahas beberapa kebutuhan tim seperti pertandingan uji coba dan pemusatan latihan. Kami yakin Persija akan kembali memulai kompetisi tetap dalam tren positif," jelas Ferry.

Video

2 dari 2 halaman

Kondisi Pemain Tetap Bugar

Pemain Persija Jakarta merayakan gol yang dicetak oleh Evan Dimas, ke gawang Borneo FC pada laga Shopee Liga 1 di SUGBK, Jakarta, Minggu, (1/3/2020). Persija menang 3-2 atas Borneo FC. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Ferry memastikan kondisi pemain Persija Jakarta tetap dalam keadaan bugar saat kembali berlatih nanti. Rehat kompetisi selama hampir empat bulan tidak membuat Ismed Sofyan dan kawan-kawan meninggalkan latihan pribadi.

"Meski sekitar tiga bulan tidak berlatih bersama, kami dapat memastikan kondisi para pemain tidak berbeda dibanding sebelumnya. Mereka tetap kita perintahkan untuk berlatih mandiri," ujar Ferry.

"Sehingga saat latihan kembali dimulai, mereka dapat langsung beradaptasi dan mengikuti arahan pelatih," imbuh pria yang juga menjabat sebagai Komisaris PT Liga Indonesia Baru (LIB) tersebut.

Berita Terkait