FOTO: Top Skor Sementara Liga Europa, Bruno Fernandes Sulit Dikejar

oleh Yoppy Renato diperbarui 12 Agu 2020, 16:10 WIB
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, berhasil memuncaki daftar top skor sementara Liga Europa 2019/2020 usai mencetak gol ke gawang Copenhagen pada laga perempat final. Berikut daftar top skor sementara Liga Europa musim ini. (kolase foto AFP)
1. Bruno Fernandes (7 gol dan 4 assist) : Manchester United melaju ke semi final Liga Europa berkat gol tunggal yang dicetak Bruno Fernandes ke gawang Copenhagen di perempat final. Gol itu juga membuat pemain asal Portugal ini menjadi top skor sementara Liga Europa musim ini. (AFP/Lindsey Parnaby)
2. Andraz Sporar (6 gol dan 2 assist) : Penyerang berusia 26 tahun ini telah mengoleksi 6 gol di Liga Europa musim ini. Namun sayang, langkahnya terhenti di babak 32 besar usai Sporting Cp dikalahkan Istanbul Basaksehir. (AFP/Hugo Delgado/pool)
3. Daichi Kamada (6 gol dan 2 assist) : Kamada menjadi pemain produktif Eintracht Frankfurt dalam hal mencetak gol di Liga Europa musim ini. Gelandang asal Jepang ini mencetak 6 gol dan 2 assist untuk Frankfurt di Liga Europa 2019/2020. (AFP/Daniel Roland)
4. Alfredo Morelos (6 gol dan 1 assist) : Alfredo Morelos menjadi striker mematikan Rangers di bawah asuhan Steven Gerrard. Pemain 24 tahun ini mengoleksi 6 gol dan 1 assist di kompetisi Liga Europa musim 2019/2020. (AFP/Andy Buchanan)
5. Diogo Jota (6 gol) : Andai Wolverhampton Wanderers tidak kalah di perempat final, Diogo Jota bisa saja menjadi pesaing Bruno Fernandes dalam peraihan top skor di Liga Europa musim ini. Penyerang asal Portugal ini menyumbangkan 6 gol untuk Wolves di Liga Europa. (AFP/Paul Harding)
6. Munir El Haddadi (5 gol dan 1 assist) : Striker Sevilla ini memiliki kans kuat untuk mengejar jumlah gol Bruno Fernandes di Liga Europa. Pemain asal Sanyol ini telah mencetak 5 gol dan hanya terpaut 2 gol oleh Bruno Fernandes yang berada di puncak top skor sementara. (AFP/ Cristina Quicler)