Jangan Pasrah Saja, Yuk Tebak Siapa Layak Jadi Pemenang El Clasico Barcelona Vs Real Madrid, 24 Oktober 2020

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 22 Okt 2020, 10:34 WIB
Lionel Messi mendapat adangan dari bek Real Madrid, Sergio Ramos dpada duel El Clasico di Santiago Bernabeu stadium, Madrid, Spanyol, Minggu, (23/4/2017). Barcelona menang 3-2. (AP/Daniel Ochoa de Olza)

Bola.com, Jakarta - Barcelona dan Real Madrid sudah menuntakan tugas perdana di kancah Liga Champions 2020/2021. Suasana berbeda menyertai hati para pendukung dua raksasa Liga Spanyol tersebut.

Pada Matchday 1, Barcelona berhasil membuat gembira Barcelonistas setelah pesta gol ke gawang lawan. Sebaliknya, nuansa sendu hadir di hati para Madridistas ketika menyaksikan tim kesayangan mereka terpuruk di kandang sendiri.

Advertisement

Dua hasil berbeda 180 derajad tersebut bakal menjadi modal kedua tim ketika bentrok di Estadio Camp Nou, dalam lanjutan Liga Spanyol 2020/2021, Sabtu (24/10/2020) malam WIB. Barcelona wajib menjaga momentum, sedangkan Real Madrid harus melupakan kenangan buruk.

 

2 dari 3 halaman

Tetap Ramai

Oleh karena itu, El Clasico edisi perdana musim ini bakal tetap berlangsung ketat dan ramai. Faktor keseimbangan setiap lini akan menjadi penentu, dan tugas dua arsitek tim tak mudah.

So, bagi kalian yang sudah tak sabar menunggu laga akbar akhir pekan, yuk ikutan terlebih dulu polling siapa yang akan menang ; Barcelona atau Real Madrid?.

3 dari 3 halaman

Ikutan Polling