Liga Spanyol: Pintar, Pelatih Cadiz Beberkan Cara Kalahkan Barcelona

oleh Hendry Wibowo diperbarui 06 Des 2020, 11:00 WIB
Striker Barcelona, Lionel Messi, tertunduk lesu usai ditaklukkan Cadiz pada laga Liga Spanyol di Stadion Ramon Carranza, Minggu (6/12/2020). Barcelona takluk dengan skor 1-2. (AP/Alvaro Rivero)

Bola.com, Jakarta - Bermain di Estadio Ramon de Carranza, Cadiz secara mengejutkan mengalahkan Barcelona dengan skor 2-1 pada laga lanjutan Liga Spanyol 2020/2021, Minggu (06/12/2020) dini hari WIB.

Pada babak pertama, Cadiz unggul 1-0 lewat gol Alvaro Gimenez. Di babak kedua, Barcelona sempat menyamakan skor lewat gol bunuh diri Pedro Alcala.

Advertisement

Namun, Alvaro Negredo membuat Cadiz kembali unggul. Cadiz akhirnya menang lewat performa apik kiper Jeremias Ledesma.

Usai pertandingan, pelatih Cadiz, Alvaro Cervera membeberkan cara timnya mengalahkan Barcelona. Strateginya begitu pintar. Dia memaksa La Blaugrana bermain dengan cara yang tidak semestinya.

"kunci dari permainan ini adalah bahwa mereka tidak memimpin dan kami bertahan dengan baik. Barcelona suka mengoper bola di antara mereka dan tidak suka melakukan umpan silang," kata Alvaro Cervera.

"Jadi kami menutupnya di tengah dan mendorong mereka melebar untuk memaksa melakukan umpan silang. Kami menunggu momen kami dan saya tahu ini tampaknya sederhana, tetapi Barcelona dan kami sendiri memiliki peluang," lanjutnya.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Tidak Degrdasi

Para pemain Cadiz merayakan gol yang dicetak ke gawang Barcelona pada laga Liga Spanyol di Stadion Ramon Carranza, Minggu (6/12/2020). Barcelona takluk dengan skor 1-2. (AP/Alvaro Rivero)

Praktis Cadiz sudah mengalahkan dua tim terkuat di Liga Spanyol musim ini. Sebelum mengandaskan Barcelona, Alvaro Negredo dan kawan-kawan juga sudah mempermalukan Real Madrid.

Alhasil Cadiz sedang menempati posisi lima klasemen dengan torehan 18 poin. Meskipun berada di papan atas, Alvaro Cervera menegaskan target timnya adalah tetap tidak degradasi.

"kami baru saja promosi dan kami bermain dengan banyak pemain dari tahun lalu. Tujuan terbesar kami adalah bertahan," Alvaro Cervera menegaskan.

 

Sumber: Cadiz

Berita Terkait