Timo Werner Mandul dalam 7 Laga Liga Inggris, Kesabaran Lampard Mulai Habis

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 28 Des 2020, 05:00 WIB
2. Timo Werner (Chelsea) - Penyerang berusia 24 tahun ini sempat menunjukan performa apik di awal debutnya bersama Chelsea. Namun Timo Werner baru menyumbangkan 4 gol dari 10 laganya bersama Chelsea di kompetisi Liga Inggris musim ini. (AFP/Alastair Grant/pool)

Bola.com, London - Kesabaran manajer Chelsea, Frank Lampard terhadap pemainnya, Timo Werner mulai habis. Penyerang asal Jerman itu tidak lagi mencetak gol untuk Chelsea sejak tujuh pertandingan terakhir.

Terkini, Werner mandul ketika Chelsea takluk 1-3 dari Arsenal pada pekan ke-15 Premier League di Emirates Stadium, Minggu (27/12/2020) dini hari WIB. Eks striker Red Bull (RB) Leipzig itu ditarik saat turun minum dan digantikan oleh Callum Hudson-Odoi.

Advertisement

Pada laga selanjutnya, Chelsea bakal menjamu Aston Villa pada 28 Desember 2020. Lampard mengindikasikan akan mencadangkan Werner dan memainkan Hudson-Odoi.

"Kita lihat saja nanti," kata Lampard dinukil dari Mirror. "Tentu saja, tidak mencetak gol selalu menjadi sesuatu yang akan dinilai terhadap striker. Peman pengganti bisa menghasilkan lebih banyak kontribusi ketika melawan Arsenal," ujar Lampard mengenai performa Werner.

"Untuk melawan Arsenal, Werner tidak memberikan kami cukup kontribusi dengan atau tanpa bola. Kami memang memberikannya waktu. Saya terus mengatakan hal yang sama karena ini kompetisi yang berbeda, tapi kami juga harus merasakan kontribusinya," tutur Lampard.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Calon Pembelian Gagal Chelsea?

1. Timo Werner - Bomber berusia 24 tahun asal Jerman ini didatangkan Chelsea dari klub Bundesliga RB Leipzig. Chelsea mengeluarkan dana sebanyak 53 juta euro untuk melabuhkan Kai Havertz dari RB Leipzig. (AFP/Glyn Kirk)

Chelsea membali mahal Werner dari Leipzig pada musim panas lalu. Bomber Timnas Jerman ini dipinang dengan banderol 53 juta euro atau setara dengan Rp917 miliar.

Namun, penampilan Werner tidak menggambarkan nilai transfernya. Mantan pemain Vfb Stuttgart itu baru mencetak empat gol di Premier League.

Gol terakhir Werner untuk Chelsea terjadi pada pekan ke-8 ketika Chelsea mengalahkan Sheffield United 4-1 pada 7 November 2020.

"Kami melihat dia lelah. Saya akan berbicara dengannya. Tapi, saya merasa harus melakukan perubahan untuk mengubah jalannya pertandingan," ucap Lampard.

 

Sumber: Mirror

Berita Terkait