Manuver Persis di Bawah Kendali Kaesang Pangarep: Resmi Duetkan Beto Goncalves dengan Rijal Torres

oleh Vincentius Atmaja diperbarui 26 Apr 2021, 22:58 WIB
Aksi striker Madura United, Beto Goncalves, dalam laga melawan Borneo FC di Stadion Gelora Madura, Pamekasan, Selasa (28/5/2019). (Bola.com/Aditya Wany)

Bola.com, Solo - Persis Solo kembali mengumumkan rekrutan terbarunya untuk menghadapi persaingan di Liga 2 2021. Tak Tanggung-tanggung, pemain anyar Persis adalah Alberto Goncalves dari Madura United.

Tim berjulukan Laskar Sambernyawa mengumumkan secara resmi kedatangan bomber naturalisasi asal Brasil tersebut, Senin (26/4/2021). Beto merupakan striker penuh pengalaman yang melanglang buana di beberapa klub besar Indonesia.

Advertisement

Pemain berusia 40 tahun tersebut pernah berseragam Persijap Jepara, Persipura Jayapura, Arema, Sriwijaya FC, dan terakhir di Madura United. Beto juga pernah menjadi bagian dari Timnas Indonesia setelah menjadi WNI di tahun 2018.

"Sukses dan semua bahagia dan semua senang. Saya senang senang ada di sini dan kita satu tujuan. Mau menang, mau menang, dan mau menang," kata Beto dalam video unggahan akun instagram resmi Persis Solo, Senin malam.

Sebelum merapat ke Persis Solo, Beto sempat memperkuat Madura United di ajang Piala Menpora 2021 yang baru berakhir kemarin. Ia mengoleksi satu gol yang dicetaknya di babak penyisihan grup, meski sayangnya Madura United gagal melaju ke babak gugur.

Video

2 dari 2 halaman

Tajamnya Lini Depan

Assanur Rijal menjadi pahlawan Persiraja di laga ini setelah sukses mencetak hattrick melawan Persita Tangerang. (Bola.com/Arief Bagus)

Datangnya Beto Goncalves ke Persis Solo diyakini semakin menambah ketajaman tim kebanggaan Pasoepati dan Surakartans tersebut. Selain Assanur Rijal dan Marinus Manewar. Persis juga dalam proses menyelesaikan kontrak Irfan Jauhari, Agi Pratama, dan Azka Fauzi.

Sementara rumor yang terus bergulir, Persis juga membidik pemain berlabel bintang lainnya seperti Yakob Sayuri (PSM Makassar) hingga bomber Persib, Ezra Walian.

Bos Persis Solo, Kaesang Pangarep dan petinggi klub Persis lainnya juga sering datang menyaksikan pertandingan Piala Menpora di Stadion Manahan, sebagai bagian untuk mencari pemain baru.