Jelang Final Liga Europa: Manchester United Imingi-imingi Bonus Menggiurkan kepada Pemain

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 24 Mei 2021, 06:30 WIB
Edinson Cavani telah menjadi salah satu pemain penting Manchester United musim ini. Ia berpeluang membawa trofi Liga Europa ke Old Trafford. (AP/Dave Thompson)

Bola.com, Manchester - Manchester United menjanjikan bonus berlimpah untuk pemain jika berhasil menjuarai Liga Europa, Kamis (27/5/2021) dini hari WIB. Setan Merah harus bisa membungkam tim asal Spanyol, Villarreal, di laga final. 

Seperti dilansir The Sun, Minggu (23/5/2021), petinggi Manchester United telah menyisihkan uang senilai 4 juta pounds atau setara Rp81,3 miliar. Uang itu akan diberikan kepada tim besutan Solskjaer dan para staf jika berhasil mengalahkan Villarreal. 

Advertisement

Masing-masing pemain akan mendapatkan bonus sekitar 75.000 pounds atau setara Rp1,5 miliar. Tentu saja, itu bukan jumlah yang kecil. 

Jika berhasil menjadi kampiun, MU akan mendapatkan uang tunai yang menggiurkan. Saat hak siar televisi diberikan, Setan Merah akan menerima sekitar 90 juta pounds dari perjalanan di Liga Europa musim ini. Mereka menerima 12 juta pounds, hanya untuk mencapai babak final. 

Memenangi Liga Europa bukan hanya menjadi pencapaian memuaskan dari sisi finansial. MU sangat membutuhkan gelar untuk mengubah peruntungan tim. 

Ya, sudah lama Manchester United tidak merasakan gelar juara. Bahkan, mereka belum mengantongi titel sejak Ole Gunnar Solskjaer didapuk sebagai manajer pada Desember 2018. 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Trofi Liga Europa Bisa Ubah Nasib Manchester United

Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer tampak sedih selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Manchester United dan Crystal Palace di stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Sabtu, 19 September 2020. (Richard Heathcote / Pool via AP)

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengatakan memenangi trofi akan memberikan dampak yang luar biasa besar bagi perjalanan timnya. Alasan itulah yang membuat Setan Merah akan memberikan segalanya untuk memenangkan trofi Liga Europa musim ini.

Manchester United sudah lama tidak memenangkan trofi juara. Terakhir kali, Setan Merah memenangkan trofi juara pada 2017.

Puasa gelar selama empat tahun itu berpotensi berakhir di pekan depan. Manchester United akan bermain di Final Liga Europa melawan Villarreal. 

Solskjaer menyebut trofi itu akan memberikan dampak yang besar bagi timnya. "Ketika kami memenangkan [Liga Champions] pada 1999, kami menciptakan sejarah pada saat itu," kata Solskjaer kepada MUTV, Senin (17/5/2021). 

Solskjaer menyebut ketika memenangkan Liga Champions pada 1999 memberikan dampak besar bagi timnya. Jadi ia percaya efek serupa akan terjadi jika timnya memenagkan Liga Europa nanti.

"Ketika kami menang di tahun 1999, itu tidak menjadikan saya pemain yang lebih baik. Trofi itu tidak membuat kami menjadi pemain yang lebih baik," ujar Solskjaer. 

"Namun sebagai sebnuah tim, trofi itu membuat kami percaya bisa memenangkan lebih banyak trofi juara. Terbukti beberapa musim berikutnya, kami berhasil memenangkan gelar Liga dengan lebih mudah," imbuh manajer Manchester United asal Norwegia itu. 

Sumber: The Sun 

Berita Terkait