Liga Italia: Jarang Dipakai, Bek AC Milan Masuk Radar Juventus

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 16 Nov 2021, 09:45 WIB
Alessio Romagnoli - Kehadiran Fikayo Tomori lambat laun mulai menggeser posisinya sebagai pilihan utama di sektor pertahanan AC Milan. Real Madrid bisa menjadi pelabuhan sang pemain mengingat kontrak kapten AC Milan itu juga bakal berakhir pada Juni 2022. (AFP/Miguel Medina)

Bola.com, Jakarta - Bek AC Milan, Alessio Romagnoli, yang saat ini kehilangan tempat utama, dikabarkan bakal segera menuju pintu keluar San Siro karena tidak ada tanda-tanda dari manajemen Rossoneri perihal kontrak baru. Dia kalah bersaing dengan bek lainnya, terutama setelah munculnya produk Chelsea, Fikayo Tomori.

Karena itu, Romagnoli akan memasuki Tahun Baru sebagai salah satu pemain yang paling dicari di bursa transfer. Ini telah mendorong agennya, Mino Raiola, untuk melakukan pembicaraan dengan Juventus.

Advertisement

Kontraknya dengan AC Milan akan berakhir pada Juni 2022, sama seperti sejumlah target agen bebas baru yang muncul belakangan ini seperti David Ospina dan Denis Zakaria.

Jika dia pindah dari Milan ke Turin, bek tengah serba bisa itu akan bergabung dengan pemain veteran seperti Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci, yang keduanya dengan cepat mendekati tahun-tahun senja karier mereka masing-masing.

Matthijs De Ligt adalah satu-satunya bek potensial di Juventus, dan Alessio Romagnoli dipandang sebagai penerus Chiellini dan Bonucci.

2 dari 3 halaman

Matthijs de Ligt Bakal Berpisah dengan Juventus?

3. Matthijs de Ligt (70 juta euro) - Matthijs de Ligt menjadi tembok pertahanan tangguh yang dimiliki Juventus saat ini. Saat ini, Matthijs de Ligt memiliki value transfer seharga 72 juta euro. (AFP/Marco Bertorello)

Kebersamaan Juventus dan Matthijs de Ligt dikabarkan bakal segera berakhir pada tahun depan. Bek asal Belanda itu dikabarkan tengah masuk dalam radar Manchester City pada musim panas nanti.

Matthijs de Ligt merupakan pemain muda terbaik di Eropa. Pada 2019 lalu, Juventus menebusnya dari Ajax Amsterdam dengan harga yang cukup tinggi.

Bek berusia 22 tahun itu memiliki begitu banyak penggemar. Sejumlah klub top Eropa dikabarkan masih menginginkan tanda tangannya.

Keinginan Manchester City merekrut Matthijs de Ligt tidak bertepuk sebelah tangan. Bek Juventus itu juga dilaporkan ingin meninggalkan Juventus.

Ini karena pemain asal Belanda itu mulai minim mendapatkan kesempatan bermain. Ia lebih sering diparkir oleh Massimiliano Allegri.

Itulah mengapa Matthijs de Ligt berpikir untuk pergi saja pada tahun depan. Ia dikabarkan tertarik dengan prospek bergabung bersama Manchester City.

Sumber: Cult of Calcio

3 dari 3 halaman

Posisi Juventus Saat Ini

Berita Terkait