BRI Liga 1: Perdana Jadi Lawan Bali United, Demerson Costa Respek

oleh Alit Binawan diperbarui 19 Nov 2021, 05:00 WIB
Pemain Persela Lamongan, Demerson Bruno Costa (kiri) menguasai bola dibayangi pemain Persebaya Surabaya, Jose Wilkson dalam laga pekan ke-8 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (21/10/2021). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Magelang - Pada Liga 1 2018, Demerson Bruno Costa berseragam Bali United. Sebelum bersama Serdadu Tridatu, dia memperkuat klub Brasil, Chapecoense.

Tidak sampai akhir musim, dia akhirnya meninggalkan Bali United karena cedera lutut. Posisinya pun digantikan Mahamadou N’Diaye yang direkrut dari Sriwijaya FC.

Advertisement

Sekarang, dia berseragam Persela Lamongan. Kebetulan Bali United dan Persela akan bertemu pada pekan ke-12 BRI Liga 1 2021/2022, Jumat malam (19/11/2021) di Stadion Moch Soebroto Magelang.

Hanya dia dan Ivan Carlos yang diprediksi bisa tampil kali ini. Dua pemain asing lainnya yaitu Guilherme Batata dan Jabar Sharza seperti penjelasan pelatih Persela, Iwan Setiawan, absen karena cedera.

Demerson sudah tidak sabar untuk menghadapi Bali United.

“Bagi saya pertandingan kali ini adalah pertandingan spesial. Ini adalah pertama kalinya saya berhadapan langsung dengan Bali United. Saya punya rasa hormat yang tinggi kepada mereka. Mulai dari manajemen, pelatih, ofisial, pemain, dan suporter,” ucapnya.

2 dari 4 halaman

Nyaman

Pemain Persela Lamongan, Demerson Bruno Costa (kanan) menendang bola saat melawan Arema FC dalam laga pekan ke-6 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (3/9/2021). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Apa yang diutarakannya bukan berlebihan. Demerson mengaku perlakuan seluruh elemen di Bali United sangat baik kepada dia dan keluarganya selama berada di Pulau Dewata. Apalagi ketika dia mengalami cedera. Makanya dia cukup nyaman untuk menetap di Pulau Dewata.

“Saat saya bermain bersama Bali United, saya selalu diperlakukan sangat baik. Bukan hanya saya, tapi keluarga saya juga. Saya bersyukur sempat berseragam Bali United. Bali United selalu ada di hati saya,” ucapnya.

“Tapi sekarang saya bermain untuk Persela Lamongan dan akan selalu memberikan yang terbaik untuk tim yang saya bela saat ini. Saya ingin memberikan sesuatu yang berharga untuk klub ini dan suporter. Mereka pantas mendapatkannya,” kata mantan bek tengah Chapecoense tersebut.

3 dari 4 halaman

Perjuangan

Pemain Persela Lamongan, Demerson Bruno Costa (kiri) berebut bola dengan pemain Persiraja Banda Aceh, Muhammad Isa dalam laga pekan ke-5 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (28/9/2021). (Bola.com/ M Iqbal Ichsan)

Dia sadar betul pertandingan menghadapi Bali United tidak mudah.

“Saya prediksi pertandingan berjalan sulit karena mereka punya skuad yang bagus. Tapi saya yakin jika kami bersama dan bekerja keras, saya pikir kami bisa mendapatkan hasil yang memuaskan,” tutup pemilik nomor punggung 3 di Persela Lamongan tersebut.

4 dari 4 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait