Foto: Setelah Sarasehan dengan Klub, Hari Ini PSSI Gelar Pertemuan Bersama Asprov

oleh Ikhwan Yanuar Harun diperbarui 19 Mar 2023, 17:37 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan sambutan dalam acara sarasehan dengan Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI yang berlangsung di Jakarta, Minggu (19/3/2023). Dalam kesempatan tersebut PSSI ingin mendengar apa permasalahan sepak bola yang ada di provinsi. (Dok.PSSI)
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan sambutan dalam acara sarasehan dengan Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI yang berlangsung di Jakarta, Minggu (19/3/2023). Dalam acara tersebut PSSI juga memaparkan rencana strategis yang tertuang dalam Visi PSSI 2045. Yaitu pemulihan (tahun 2023), pengembangan (tahun 2024-2028), performa (2028-2034), keemasan (2034-2045). yang berlangsung di Jakarta, Minggu (19/3/2023). (Dok.PSSI)
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (tengah), saat menghadiri acara sarasehan dengan Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI yang berlangsung di Jakarta, Minggu (19/3/2023). Ada 11 program yang ditawarkan PSSI untuk Asprov. Diantaranya, Liga 3 Provinsi, kompetisi usia muda Soeratin U17 dan U-14, grassroot putra dan putri (U-9, U-10, U-11, U-12), kompetisi usia muda putri (Pertiwi U-14), Piala Pertiwi (Amatir Putri Senior), melakukan update registrasi (pemain, pelatih, wasit dalam sistem PSSI). (Dok. PSSI)
Peserta dari Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI memberikan masukan saat menghadiri acara sarasehan dengan PSSI yang berlangsung di Jakarta, Minggu (19/3/2023). (Dok. PSSI)
Peserta dari Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI memberikan masukan saat menghadiri acara sarasehan dengan PSSI yang berlangsung di Jakarta, Minggu (19/3/2023). (Dok. PSSI)

Berita Terkait