Foto: Deretan Transfer Musim Panas 2023/2024 Paling Menggemparkan Sejauh Ini

oleh Bagaskara Lazuardi diperbarui 12 Jul 2023, 17:03 WIB
Seorang gadis membawa potongan karton berbentuk pemain baru Inter Miami, Lione Messi saat menunggu di luar Stadion DRV Pink, Miami, 11 Juli 2023. Transfer Messi menjadi paling menggemparkan pada musim panas 2023/2024. La Pulga memilih hengkang dari PSG menuju Inter Miami. Klub milik legenda sepak bola Inggris, David Beckham tersebut diketahui rela merogoh kocek 35 juta euro untuk mendatangkan sang bintang Argentina tersebut. (AP Photo/Rebecca Blackwell)
Pemain baru Manchester United, Mason Mount berpose saat perkenalan pemain baru klub berjuluk Setan Merah pada 5 Juli 2023. Mount didatangkan MU dari Chelsea dengan banderol 60 juta euro dengan durasi lima tahun. (Twitter/@ManUtd)
Pemain baru Real Madrid, Jude Bellingham memberikan konferensi pers sebagai pemain baru klub yang berjuluk Los Blancos pada 15 Juni 2023 di Madrid. Bellingham menjadi talenta muda yang banyak diperebutkan oleh klub-klub besar Eropa. Real Madrid akhirnya mampu memenangkan tanda tangan sang pemain dari Borussia Dortmund setelah menyodorkan biaya yang fantastis, yaitu 120 juta euro kepada Bellingham. Pemain berkebangsaan Inggris tersebut diikat kontrak selama enam tahun di Santiago Bernabeu. (AFP/Javier Soriano)
Pemain baru Al-Ittihad, Karim Benzema (tengah) berpose memegang jerseynya pada 6 Juni 2023. Kepindahan Benzema ke Arab Saudi cukup mengagetkan. Ia memilih hengkang dari Real Madrid setelah kontrak sang pemain habis yang membuatnya berstatus bebas transfer. Penyerang Timnas Prancis tersebut dikontrak Al-Ittihad selama tiga tahun. (AFP/Saudi Pro League/Jorge Ferrari)
Pemain Jerman, Ilkay Gundogan melakukan konferensi pers mejelang laga persahabatan Timnas Jerman melawan Timnas Kolombia di Frankfurt am Mai, Jerman, 19 Juni 2023. Gundogan tak memperpanjang kontraknya dengan Manchester City meski pada musim sebelumnya berhasil menyabet Trable Winner. Ia pun memilih Barcelona sebagai pelabuhan selanjutnya dengan status bebas transfer. (AFP/Daniel Roland)
Sandro Tonali dilepas AC Milan ke Newcastle United pada bursa transfer musim 2023/2024 dengan mahar sebesar 64 juta euro atau setara Rp1,06 triliun. Melalui Kesepakatan yang terjadi pada 3 Juli 2023, Tonali terikat kontrak selama 5 tahun di St James Park. (nufc.co.uk)