Mauricio Pochettino Tak Pikirkan Masa Depannya di Chelsea: I Don't Care!

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 15 Feb 2024, 17:45 WIB
Pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino, menutup wajahnya setelah anak asuhnya ditaklukkan Middlesbrough dalam laga leg pertama semifinal Carabao Cup 2023/2024 yang digelar di Riverside Stadium, Rabu (10/1/2024). (AFP/Oli Scarff)

Bola.com, London - Manajer Chelsea, Mauricio Pochettino mengatakan dia tidak punya waktu untuk memikirkan masa depannya.

Pria Argentina itu ditanya tentang rumor yang menyebutkan dia mungkin akan kehilangan pekerjaannya dalam beberapa minggu atau bulan mendatang.

Advertisement

Meskipun Pochettino tidak pernah segan-segan mengakui bahwa dia tidak tampil sesuai ekspektasi musim ini, dia sepenuhnya fokus pada laga-laga di minggu-minggu mendatang.

“Saya tidak peduli dengan rumor tersebut,” katanya kepada beIN Sports.

“Saya tidak peduli dengan ketegangan. Saya tidak peduli dengan tekanan. Saya tidak peduli dengan tekanan," katanya.

“Kami tahu betul apa realitas kami dan kami akan terus bekerja.”

2 dari 4 halaman

On Fire

Pelatih Chelsea, Mauricio Pochettino, tampak semringah setelah laga melawan Luton Town di Stadion Stamford Bridge pada laga pekan ketiga Premier League, Sabtu (26/8/2023). Chelsea akhirnya meraih kemenangan di Premier League musim ini, setelah membungkam Luton Town. (AFP/Henry Nicholls)

The Blues kembali on fire meraih kemenangan di kandang Crystal Palace di Selhurst Park, Selasa(13/2/2024) dini hari WIB.

Pochettino berada dalam tekanan menyusul kekalahan memalukan melawan Liverpool dan Wolves.

“Saya tidak peduli dengan rumor tersebut. Saya tidak peduli dengan ketegangannya. Saya tidak peduli dengan tekanannya. Saya tidak peduli dengan tekanannya. Kami tahu betul apa yang menjadi kenyataan dan kami akan terus bekerja," kata Pochettino.

Pada pekan sebelumnya, Chelsea juga menang dalam partai tandang pada putaran keempat Piala FA 2023/2024 melawan Aston Villa.

3 dari 4 halaman

Tak Bisa Asal Pecat

Mauriciio Pochettino memberikan instruksi saat Aston Villa menjamu Chelsea pada laga ulangan putaran keempat Piala FA 2023/2024, Kamis (8/2/2024) dini hari WIB. (AP Photo/Rui Vieira)

Namun, menurut Daily Mail, pemilik Chelsea, Todd Boehly dan Clearlake Capital, mungkin tidak dapat bertindak selama musim 2023/2024.

Laporan tersebut mengklaim bahwa ada kekhawatiran di balik layar bahwa Chelsea akan melanggar peraturan Profit and Sustainability jika mereka harus membayar kontrak Pochettino dan stafnya.

Jumlah tersebut diduga akan melebihi £10 juta hanya untuk membayarkan pesangon Pochettino dan stafnya. Manajemen khawatir neraca keuangan berantakan jika akhirnya memecat Pochettino.

4 dari 4 halaman

Posisi Chelsea

Berita Terkait