Bola.com, Solo - Para pemain Persis Solo mengampungkan harapan yang besar dalam menyambut perayaan tahun baru 2026. Pemain Laskar Sambernyawa berharap bisa mendapatkan hasil yang lebih baik pada lanjutan BRI Super League musim ini.
Gelandang Persis, Zanadin Fariz, tak hanya menargetkan performa individu yang lebih konsisten pada tahun 2026 ini. Sebab, pemain Timnas Indonesia U-23 itu juga berharap bisa membantu Persis Solo berjuang lolos dari ancaman degradasi.
“Selamat merayakan tahun baru buat warga Surakarta. Yang pasti, di tahun 2026 ini, saya berharap bisa bermain konsisten, bisa terus berkembang, dan mampu membawa Persis Solo bertahan di kasta tertinggi,” ujar Zanadin Fariz.
Harapan yang dirawat pemain berusia 21 tahun itu cukup wajar. Sepanjang tahun lalu, Laskar Sambernyawa tertatih-tatih mengarungi persaingan di kasta tertinggi dan kini harus terdampar di dasar klasemen sementara.
Kembali ke Jalur Kemenangan
Sementara itu, pemain senior Persis, Eky Taufik, memiliki ambisi untuk membantu Laskar Sambernyawa mengakhiri tren negatifnya. Dia ingin tim asal Kota Bengawan itu bisa segera kembali ke jalur kemenangan.
“Selamat tahun baru 2026 untuk seluruh warga Solo dan sekitarnya. Semoga, di tahun 2026, Persis Solo prestasinya semakin baik dan bisa di jalur kemenangan,” ujar bek asal Sragen, Jawa Tengah tersebut.
Sejauh ini, Persis Solo memang masih dihantui tren tanpa kemenangan. Mereka setidaknya telah melalui 14 pertandingan tanpa meraih hasil positif, setelah terakhir kali meraih kemenangan pada laga perdana musim ini.
Cetak Lebih Banyak Gol
Penyerang asing Persis Solo, Kodai Tanaka, juga tak sabar untuk segera mengarungi perjalanan baru di tahun 2026. Dia ingin segera berjumpa dengan suporter untuk mempersembahkan lebih banyak gol di tahun ini.
“Selamat tahun baru untuk suporter Persis Solo. Semoga kalian selalu sehat dan sampai jumpa di laga selanjutnya. Harapannya, saya ingin mencetak lebih banyak gol untuk tim ini,” kata pemain asal Jepang itu.
Kodai Tanaka sejauh ini masih berstatus sebagai penyumbang gol terbanyak Laskar Sambernyawa. Pemain berusia 26 tahun itu setidaknya telah menghasilkan enam gol dari 15 pertandingan musim ini.
Semangat Baru
Sementara itu, gelandang Persis, Sutanto Tan, berambisi untuk memberikan performa yang lebih baik. Dia ingin memberikan dampak yang lebih signifikan agar membantu skuad asuhan Milomir Seslija meraih hasil yang positif.
“Saya berharap semoga di tahun baru ini bisa menjadi semangat baru bagi saya agar menjadi individu yang lebih baik, dan dampaknya untuk Persis semoga bisa mendapatkan hasil yang bagus dan positif,” ujar Tanto.