Bursa Transfer Liga Inggris: Carlos Baleba Masuk Radar Lagi, MU Mulai Kontak Brighton

Manchester United dikabarkan telah melakukan komunikasi awal dengan Brighton & Hove Albion untuk membahas kemungkinan transfer Carlos Baleba.

BolaCom | Wiwig PrayugiDiterbitkan 03 Januari 2026, 10:45 WIB
Gelandang Brighton asal Kamerun #20, Carlos Baleba (2R), merayakan golnya di lapangan setelah pertandingan Liga Primer Inggris antara Brighton dan Hove Albion dan Manchester City di Stadion Komunitas American Express di Brighton, Inggris selatan, Minggu dini hari WIB (10/11/2024). Brighton memenangkan pertandingan dengan skor 2-1. (Glyn KIRK/AFP)

Bola.com, Jakarta - Manchester United dikabarkan telah melakukan komunikasi awal dengan Brighton & Hove Albion untuk membahas kemungkinan transfer Carlos Baleba pada bursa transfer Januari.

Meski peluang terwujudnya kesepakatan dalam waktu dekat dinilai kecil, Setan Merah disebut masih memantau situasi gelandang muda asal Kamerun tersebut dengan sangat serius.

Advertisement

Minat Setan Merah terhadap Baleba sejatinya bukan hal baru. Klub peraih 20 gelar Liga Inggris itu sudah lama mengagumi kualitas sang pemain dan sempat dikaitkan kuat dengannya pada bursa transfer musim panas lalu.

Namun, saat itu Brighton dengan tegas menutup pintu negosiasi, kecuali jika ada tawaran fantastis yang diyakini berada di atas angka £100 juta.

Musim ini, performa Baleba bersama Brighton belum sepenuhnya stabil. Pemain berusia 21 tahun tersebut kesulitan menunjukkan konsistensi terbaiknya di lini tengah The Seagulls, yang sempat memunculkan spekulasi bahwa Manchester United mulai mendinginkan ketertarikan mereka. Namun laporan terbaru dari Sky Sports News menepis anggapan tersebut.

 

 


Perombakan Lini Tengah

Carlos Baleba diincar Manchester United (AFP)

Menurut laporan itu, MU masih menganggap Baleba sebagai target utama jangka menengah hingga panjang. Bahkan, pihak klub disebut telah “mengeksplorasi kondisi” yang memungkinkan terjadinya transfer pada jendela Januari.

Meski demikian, ekspektasi internal menyebutkan bahwa Brighton tidak akan mengizinkan Baleba hengkang setidaknya hingga berakhirnya musim 2025-26.

Perombakan besar di lini tengah MU diperkirakan akan terjadi pada tahun 2026. Casemiro hampir pasti meninggalkan Old Trafford dengan status bebas transfer, sementara Manuel Ugarte, Bruno Fernandes, dan Kobbie Mainoo juga santer dikaitkan dengan kemungkinan hengkang. Meski tidak semua akan pergi dalam waktu bersamaan, dua nama disebut paling berpeluang angkat kaki, yakni Casemiro dan Ugarte.


Potensial

Bek Newcastle United asal Inggris #33, Dan Burn (kanan), bertahan dari gelandang Brighton asal Kamerun #20, Carlos Baleba, dalam pertandingan Premier League Inggris antara Brighton dan Hove Albion dan Newcastle United di Stadion American Express Community di Brighton, Inggris selatan pada 4 Mei 2025. (Glyn KIRK/AFP)

Baleba dipandang sebagai bagian penting dari regenerasi lini tengah MU. Meski kesepakatan pada Januari ini dinilai sulit terwujud, Setan Merah tetap waspada terhadap perkembangan situasi. Jika Brighton menunjukkan tanda-tanda siap bernegosiasi sebelum penutupan bursa, Manchester United disebut tidak menutup kemungkinan untuk melayangkan tawaran resmi.

Saat ini, Baleba masih membela tim nasional Kamerun di ajang Piala Afrika. Ia telah mencatatkan 19 penampilan bersama Brighton di semua kompetisi pada musim 2025-26, menunjukkan bahwa meski belum mencapai performa puncak, potensinya tetap dianggap luar biasa oleh banyak klub elite.

Selain Baleba, Manchester United juga mengamati dua gelandang muda Inggris, yakni Elliot Anderson dari Nottingham Forest dan Adam Wharton milik Crystal Palace. Keduanya berpeluang pindah klub pada bursa transfer musim panas mendatang dan masuk dalam radar United sebagai opsi tambahan.

Sumber: Sportsmole

Berita Terkait