Prediksi Liga Inggris MU Vs Man City: Debut Michael Carrick Langsung Ujian Berat

Manchester United menjamu Manchester City di Old Trafford, Sabtu (17/1/2026) malam WIB.

BolaCom | Wiwig PrayugiDiterbitkan 17 Januari 2026, 06:15 WIB
Liga Inggris - Manchester United Vs Manchester City (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Derby Manchester kembali membara akhir pekan ini saat Manchester United menjamu Manchester City di Old Trafford, Sabtu (17/1/2026) malam WIB.

Laga sarat gengsi antara dua rival sekota ini selalu menyajikan tensi tinggi, emosi, dan drama, namun edisi kali ini terasa semakin spesial karena hadirnya sejumlah faktor baru yang bisa memengaruhi jalannya pertandingan.

Advertisement

Bagi Setan Merah, duel kontra City menjadi titik awal era baru di bawah komando manajer interim Michael Carrick. Mantan gelandang legendaris Setan Merah itu akan menjalani laga perdananya sebagai pelatih kepala, menggantikan posisi manajer sebelumnya yang baru saja berpisah dengan klub.

Kehadiran Carrick di pinggir lapangan membawa harapan segar bagi para pendukung United, yang berharap adanya perubahan signifikan baik dari sisi taktik maupun mentalitas pemain.

Carrick diyakini akan melakukan sejumlah penyesuaian, baik dalam formasi maupun pemilihan pemain. Dengan pemahamannya yang mendalam terhadap budaya klub dan karakter ruang ganti Old Trafford, ia diharapkan mampu menemukan komposisi terbaik untuk mengembalikan stabilitas permainan MU.


Pertaruhan MU ke Eropa, Debut Carrick

Michael Carrick saat menjadi pelatih Middlesbrough merayakan kemenangan di akhir pertandingan perempat final Piala Liga Inggris melawan Port Vale di Vale Park, Stoke-on-Trent, Inggris tengah, pada 19 Desember 2023. Manchester United (MU) resmi mengumumkan Michael Carrick sebagai pelatih kepala mengisi posisi Ruben Amorim yang dipecat pada 5 Januari 2026. (Oli SCARFF/AFP)

Saat ini, Setan Merah masih berada dalam persaingan ketat untuk memperebutkan tiket kompetisi Eropa. Menempati posisi ketujuh klasemen, mereka hanya unggul enam poin dari Bournemouth yang berada di peringkat ke-15, sebuah gambaran betapa sengitnya persaingan papan tengah Liga Inggris musim ini.

Tekanan tentu ada di pundak Carrick, namun laga debutnya langsung menghadapi City juga bisa menjadi momentum ideal untuk membangkitkan semangat tim. 

Di sisi lain, Manchester City datang ke Old Trafford dengan misi yang tak kalah penting. Pasukan Pep Guardiola kembali terlibat dalam perburuan gelar Premier League dan saat ini tertinggal enam poin dari pemuncak klasemen, Arsenal.

Kemenangan dalam derby ini akan memberikan tekanan langsung kepada The Gunners, yang baru akan memainkan pertandingan mereka beberapa jam setelah laga di Manchester. Selain itu, tiga hasil imbang beruntun di liga membuat City sangat membutuhkan kemenangan untuk menjaga momentum dalam perburuan gelar.

 

 


Rival Lebih Stabil

Pemain Manchester City, Rayan Cherki, bersama Erling Haaland merayakan gol ke gawang Nottingham Forest pada laga pekan ke-18 Premier League di Stadion The City Ground, Sabtu (27/12/2025). (Barrington Coombs/PA via AP)

Secara kualitas, City masih dianggap sebagai tim yang lebih stabil dan konsisten.

Mesin gol mereka hampir selalu bekerja di setiap pertandingan, dan sulit membayangkan The Citizens gagal mencetak gol, bahkan di kandang rival sekalipun. Gaya bermain penguasaan bola, pressing tinggi, serta variasi serangan yang dimiliki City tetap menjadi ancaman serius bagi lini pertahanan United.

Namun, derby Manchester sering kali menolak logika dan statistik. Rekor kandang MU yang relatif cukup baik saat menghadapi City bisa menjadi modal penting. Ditambah lagi, faktor kejutan dari pendekatan taktik Carrick yang belum sepenuhnya terbaca membuat laga ini semakin sulit diprediksi.

MU berpeluang menciptakan kekacauan melalui intensitas tinggi, serangan balik cepat, serta dukungan penuh dari publik Old Trafford.


Prediksi Line-up

Premier League - Manchester United Vs Manchester City (Bola.com/Adreanus Titus)

Manchester United:

Lammens; Dalot, Maguire, Martinez, Shaw; Casemiro, Mainoo; Mbeumo, Fernandes, Cunha; Sesko

Manchester City:

Donnarumma; Nunes, Khusanov, Alleyne, O’Reilly; Rodri; Bernardo, Cherki, Foden, Semenyo; Haaland

Berita Terkait