Bola.com, Jakarta - Striker Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta, berhasil mencetak gol di Piala Malaysia 2026. Namun, pemain berusia 23 tahun itu mengalami cedera.
Sananta membantu DPMM FC mengalahkan tuan rumah Kelantan Red Warrior dalam leg pertama babak 16 besar Piala Malaysia di Sultan Muhammad IV Stadium, Kota Bharu, Sabtu (17-1-2026) malam WIB.
Sananta membuka keunggulan DPMM FC pada menit ke-31. Memanfaatkan sepak pojok yang membuat kemelut di kotak penalti Kelantan Red Warrior, ia mencatatkan namanya di papan skor.
Pada menit ke-87, Sananta terpaksa ditarik keluar untuk digantikan oleh Nazirrudin Haji Ismail. Narasi yang beredar bahwa ia menderita masalah sehingga tidak bisa melanjutkan pertandingan.
Gandakan Keunggulan
DPMM FC berhasil menggandakan keunggulan di injury time babak kedua. Syafiq Ahmad menggenapi kemenangan kesebelasan asal Brunei Darussalam itu menjadi 2-0.
Ramadhan Sananta dkk. akan kembali berhadapan dengan Kelantan Red Warrior dalam leg kedua 16 besar Piala Malaysia di Hassanal Bolkiah National Stadium, Bandar Seri Begawan, Sabtu (24-1-2026).
Sementara itu, Sananta baru bergabung dengan DPMM FC pada awal musim ini. Dia juga sempat mendapatkan tawaran dari Persija Jakarta, tetapi lebih memilih abroad.
Statistik Ramadhan Sananta
Bersama DPMM FC pada musim ini, Sananta telah mencatatkan 17 penampilan. Eks bomber Persikabo 1973, PSM Makassar, dan Persis Solo itu baru merangkum empat gol dan dua assist.
Perinciannya, dua gol dan satu assist dari 14 laga Liga Super Malaysia, satu gol dan satu assist dari dua partai Piala FA Malaysia, dan satu gol dari satu pertandingan di Piala Malaysia.
Adapun dengan Timnas Indonesia, sejak debutnya pada September 2022, pemain kelahiran Lingga, Kepulauan Riau, pada 27 November 2022 itu mengemas enam gol dari 16 penampilan.