Sukses


    Statistik: Timnas Indonesia U-23 Unggul Segalanya atas Chinese Taipei

    Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 meraih kemenangan 4-0 atas Timnas Chinese Taipei U-23 dalam pertandingan pertama di penyisihan Grup A Asian Games 2018, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu malam (12/8/2018). Skuat asuhan Luis Milla itu unggul segalanya jika berkaca dari statistik.

    Luis Milla menurunkan pemain terbaik ketika menjamu Chinese Taipei. Indonesia diperkuat Stefano Lilipaly, Evan Dimas, Hansamu Yama, hingga Andritany Ardhiyasa.

    Turun dengan kekuatan terbaik membuat Indonesia berhasil mendominasi jalannya pertandingan. Menurut catatan Labbola, Tim Merah-Putih mengklaim 69 persen penguasaan bola, berbanding 31 persen yang ditorehkan sang lawan.

    Indonesia juga menuai total 18 peluang sepanjang pertandingan. Delapan di antaranya mengarah ke gawang Chinese Taipei yang dikawal Pan Wenchieh.

    Empat gol berhasil disarangkan Skuat Garuda Muda melalui Stefano Lilipaly pada menit ke-67 dan 76', kemudian Beto Goncalves (71'), serta Hargianto (90+3').

    Selain mendominasi jalannya laga, akurasi umpan Indonesia juga lebih baik dari Chinese Taipei. Sebanyak 83 persen umpan yang dikirim Evan Dimas dkk. berhasil menemui sasaran, sementara sang lawan hanya menuai 68 persen.

    Berikut ini statistik timnas Indonesia U-23 Vs China Taipei U-23:

    Dalam pentas Asian Games 2018 Tim Indonesia mendapat dukungan dari PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) lewat gerakan moral hastag bertajuk #AXAMandiriuntukIndonesiaJuara dan #AXAMandiriDukungTimIndonesiaJuara. Bentuk dukungannya adalah semua atlet Tim Indonesia yang berlaga pada Asian Games akan diberikan perlindungan berupa asuransi jiwa dan kesehatan.

    Kerja sama dan dukungan AXA Mandiri ini merupakan yang pertama dan satu-satunya asuransi jiwa yang hadir dalam Asian Games 2018 untuk Tim Indonesia. Hal ini ditandai dengan pendatanganan kerja sama antara AXA Mandiri dan Komite Olimpiade Indonesia (KOI) selaku komite olimpiade nasional Indonesia, pada Senin, 23 April 2018 di AXA Tower, Jakarta.

    Video Populer

    Foto Populer