Sukses


Rating Pemain Manchester United Setelah Takluk dari Barcelona

Bola.com, Barcelona - Manchester United menelan kekalahan 0-3 dari Barcelona dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions, di Camp Nou, Selasa (16/4/2019). Hasil minor itu membuat MU gagal lolos ke semifinal.

Melawat ke markas Barca, The Red Devils mengantongi hasil yang kurang memuaskan pada pertemuan pertama. Bermain di Old Trafford, 10 April 2019, Manchester United menyerah dengan skor 0-1.

Akan tetapi, The Red Devils gagal membalas kekalahan tersebut pada leg kedua. Bertindak sebagai tim tamu, MU menyerah tiga gol tanpa balas dari Barcelona.

Pada paruh pertama, Manchester United tertinggal 0-2 dari Los Cules setelah Lionel Messi mencetak gol pada menit ke-16 dan 20'. Philippe Coutinho menambah derita MU lewat golnya pada menit ke-61.

Dengan hasil ini, skuat Setan Merah harus mengubur hasratnya lolos ke semifinal Liga Champions 2018-2019. Manchester United kalah agregat 0-4 dari Barcelona.

“Barcelona bermain sangat hebat pada 90 menit pertandingan di Camp Nou dan Old Trafford. Itu yang menjadi pembeda antara Manchester United dan Barcelona,” ungkap manajer MU, Ole Gunnar Solskjaer.

Kekalahan ini juga tidak lepas dari performa kurang meyakinkan pemain Manchester United. Berikut ini adalah rating pemain MU dalam duel melawan Barcelona.

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

 

2 dari 4 halaman

Belakang:

David De Gea - 5

Kiper timnas Spanyol ini kerap tampil gemilang dalam pertandingan yang dijalani Manchester United. Namun kali ini, De Gea menjadi satu di antara faktor penyebab kekalahan MU. Bahkan, dia melakukan blunder terhadap gol kedua Barca yang disarangkan Messi.

Victor Lindelof - 5

Berposisi sebagai bek tengah, Lindelof bergeser ke kanan dalam laga melawan Los Cules. Dia pun kesulitan untuk mengimbangi serangan Barcelona dari sisi kiri yang dihuni Philippe Coutinho, Arthur, dan Jordi Alba.

Chris Smalling - 6

Smalling bermain cukup baik dalam pertandingan kali ini. Meski begitu, dia tak mampu mengawal ketat Lionel Messi yang benar-benar menjadi momok buat MU.

Phil Jones - 7

Bek asal Inggris ini tampil tenang dalam menjaga pertahanan Manchester United. Phil Jones mampu membuat Luis Suarez tak berkutik dan hanya melepaskan satu tembakan melenceng sepanjang laga.

Ashley Young - 5

Berperan sebagai kapten, Ashley Young melakukan kesalahan terkait gol pembuka Barca. Bola hasil umpan Young dapat dipotong Arthur dan mengarah ke Lionel Messi. Dengan tenang, Messi menjaringkan bola ke gawang Barcelona dengan sepakan kaki kiri.

3 dari 4 halaman

Gelandang:

Scott McTominay - 5

Pemain 22 tahun itu bermain cukup baik pada leg pertama lalu. Namun kali ini, McTominay tak mampu mengimbangi permainan lini tengah Barcelona, yang diisi Arthur, Sergio Busquets, dan Ivan Rakitic.

Fred - 5

Tampil sebagai gelandang jangkar, Fred gagal menjadi penyeimbang di lini tengah MU. Dia beberapa kali kalah dalam duel perebutan bola dengan barisan gelandang Blaugrana.

Paul Pogba - 5

Pogba mengawali pertandingan dengan cukup baik. Dia memberikan umpan matang kepada Marcus Rashford yang nyaris menjadi gol saat laga baru berjalan 32 detik. Namun selepas itu, gelandang timnas Prancis itu tampil melempem.

Jesse Lingard - 4

Lingard tak berdaya dalam pertandingan ini. Berperan sebagai gelandang serang, dia kepayahan melewati kawalan Sergio Busquets. Upayanya untuk membantu MU mencetak gol kerap kali gagal.

4 dari 4 halaman

Penyerang:

Marcus Rashford -7

Pemain bernomor punggung 10 ini nyaris membobol gawang Barcelona saat pertandingan belum genap berjalan 1 menit. Akan tetapi, upayanya hanya menerpa mistar gawang.

Anthony Martial - 5

Pemain asal Prancis ini dipercaya menempati pos di lini depan Manchester United bersama Rashford. Namun, Martial tak mampu menebar ancaman ke gawang Barcelona.

Pemain pengganti: Diogo Dalot - 7 (menggantikan Anthony Martial pada menit ke-65), Romelu Lukaku - 5 (menggantikan Marcus Rashford pada menit ke-73) 5; Alexis Sanchez - 6 (menggantikan Jesse Lingard pada menit ke-80).

Sumber: The Guardian

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça
    Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol

    Barcelona

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions

Video Populer

Foto Populer